Berita

Presiden Belarusia, Alexander Lukashenko/Net

Dunia

Lukashensko: Teroris Konser Moskow Sempat Mencoba Kabur Lewat Belarusia

RABU, 27 MARET 2024 | 11:02 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Kelompok bersenjata yang menyerang tempat pertunjukan musik Balai Kota Crocus, Moskow pekan lalu, diklaim sempat melarikan diri lewat perbatasan Belarusia.

Hal itu disampaikan oleh Presiden Belarusia, Alexander Lukashenko dalam sebuah pernyataan, seperti dikutip dari AFP pada Rabu (27/3).

Lukashenko menceritakan bagaimana mobil tersangka kabur ke barat daya dari Moskow ke wilayah Bryansk, yang berbatasan dengan Ukraina dan Belarusia.

Merespon laporan intelijen tersebut, Lukashenko dengan cepat memerintahkan pendirian pos pemeriksaan perbatasan.

"Itulah mengapa mereka tidak bisa masuk ke Belarusia. Mereka melihat hal itu, jadi mereka berbalik dan pergi ke daerah perbatasan Ukraina-Rusia,” jelasnya.

Lukashenko menambahkan bahwa dirinya terus berkoordinasi dengan Presiden Vladimir Putin selama serangan berlangsung.

"Putin dan saya tidak tidur selama sehari. Ada interaksi yang konstan," kata Presiden Belarusia.

Putin mengklaim Ukraina telah menyiapkan jalan keluar bagi para penyerang untuk melintasi perbatasan yang saat ini merupakan zona perang.

Ukraina dengan tegas membantah terlibat. Tetapi dua sekutu Putin yang paling kuat yakni Ketua Dewan Keamanan Nikolai Patrushev dan Kepala Dinas Keamanan Rusia FSB Alexander Bortnikov secara langsung menyalahkan Kyiv atas serangan tersebut.

Para pejabat AS mengatakan punya informasi intelijen yang mengonfirmasi klaim ISIS bertanggung jawab atas serangan tersebut.

Putin sendiri telah mengakui bahwa kelompok militan ekstremislah yang melakukan serangan tersebut, namun dia mengatakan dia ingin tahu siapa yang memerintahkannya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya