Berita

Ilustrasi sumur minyak/Net

Presisi

Tempat Penyulingan Minyak Ilegal di Muba Kembali Terbakar

SENIN, 25 MARET 2024 | 16:57 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Tempat penyulingan minyak ilegal yang berada di wilayah Kebun Cina, Kelurahan Babat, Kecamatan Babat Toman, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sumatera Selatan, kembali terbakar.

Insiden terbakarnya tempat penyulingan yang terjadi pada Minggu (24/3) itu menambah panjang daftar aktivitas ilegal refinery di Kabupaten Muba. Padahal, Kapolda Sumatera Selatan, Irjen A Rachmad Wibowo, telah menertibkan ratusan sumur minyak ilegal.

Bahkan, Kapolsek yang wilayahnya terbakar pun terancam dicopot oleh Kapolda Sumsel bila tak mampu menangani aktivitas tambang minyak ilegal.

Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Sunarto mengatakan, kasus tersebut saat ini sedang ditangani oleh Polres Muba.

"Pidsus Satreskrim Polres Muba sudah turun ke lokasi kejadian, sore ini akan disampaikan oleh Kapolres Muba," kata Kombes Sunarto, dikutip Kantor Berita RMOLSumsel, Senin (25/3).

Ditambahkan Sunarto, kejadian terbakarnya tempat penyimpanan penyulingan minyak saat ini masih dalam penyelidikan pihak kepolisian Polres Muba dengan meminta keterangan sejumlah saksi.

"Kapolsek Babat Toman juga akan menyampaikan terkait kejadian kebakaran," tutupnya.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya