Berita

Presiden Joko Widodo saat meresmikan Pabrik Minyak Makan Merah Pagar Merbau di Deli Serdang, Sumatera Utara, 14 Maret 2024/Sekretariat Presiden

Bisnis

Jokowi Resmikan Pabrik Minyak Makan Merah di Deli Serdang, Segini Kapasitasnya

JUMAT, 15 MARET 2024 | 10:17 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Pabrik minyak makan Merah pertama yang berlokasi di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara diresmikan oleh Presiden RI Joko Widodo.

Dalam pernyataannya yang dikutip Jumat (15/3), Jokowi berharap agar kehadiran pabrik Pagar Merbau, pertama yang memproduksi minyak makan merah itu bisa memberikan nilai tambah yang signifikan terhadap petani sawit.

“Kita bangun pabrik minyak makan merah, ini yang pertama kali dan ini kita harapkan dapat memberikan nilai tambah yang baik bagi para petani sawit, utamanya yang sudah dalam bentuk koperasi. Jadi, harga tandan buah segar (TBS) tidak naik dan turun karena di sini semuanya diolah menjadi barang jadi yaitu minyak makan merah,” katanya dalam sambutan peresmian pabrik, Kamis (14/3).

Menurut Jokowi, pabrik ini merupakan bagian dari hilirisasi sawit, di mana Indonesia sendiri tercatat memiliki lahan kebun kelapa sawit seluas 15,3 juta hektare, dengan 40,5 persen di antaranya milik petani.

Untuk itu, pemerintah kata Jokowi terus berupaya untuk meningkatkan nilai tambah produksi dalam negeri.

Ia pun turut mendorong masyarakat untuk menggunakan produk dalam negeri, yang dianggap sebagai dukungan pemasaran dan konsumsi produk berkelanjutan, karena produk tersebut diklaim lebih sehat dan enak.

“(Beberapa koki) menyampaikan, minyak makan merah ini beda. Lebih enak dan dicek gizinya lebih baik,” sambungnya.

Adapun pabrik ini sendiri merupakan kolaborasi antara PTPN Group, Kementerian Koperasi dan UMKM, dan Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS).

Direktur Utama Holding Perkebunan Nusantara PTPN III (Persero), Mohammad Abdul Ghani mengatakan bahwa pabrik tersebut akan mengolah bahan baku tandan buah segar (TBS) dari sekitar 1.000 hektare luas lahan kelapa sawit milik PTPN Group.

“Kapasitas olah pabrik ini adalah 10 ton CPO per hari dan targetnya, dalam satu hari menghasilkan 7 ton minyak makan merah,” ujarnya.

Pembangunan pabrik minyak makan merah ini rencananya juga akan diimplementasikan ke pabrik kelapa sawit di seluruh Indonesia.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya