Berita

Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat/Istimewa

Politik

Nyepi dan Ramadan yang Bersamaan Momen Memupuk Toleransi

SENIN, 11 MARET 2024 | 17:11 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Hari Raya Nyepi yang bersamaan dengan awal bulan suci Ramadan merupakan momentum untuk memupuk nilai-nilai toleransi beragama.

Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat mengatakan, kerukunan antarumat beragama harus terus dipupuk dengan memperkokoh landasan toleransi, dengan menumbuhkan sikap saling menghormati terhadap hak dan kewajiban setiap warga negara.

"Pelaksanaan acara keagamaan yang berbeda dan terjadi dalam waktu yang bersamaan merupakan bagian dari momentum untuk memupuk nilai-nilai toleransi dan saling menghormati setiap anak bangsa dalam upaya mewujudkan kerukunan sesama umat beragama di tanah air," ucap politikus yang akrab disapa Reri ini melalui keterangannya di Jakarta, Senin (11/3).

Sikap menghormati antarsesama manusia, lanjut politikus Partai Nasdem ini, merupakan sebuah kewajiban dalam proses berbangsa dan bernegara. Dengan keberagaman di berbagai bidang yang dimiliki oleh Indonesia, dia yakin hal tersebut bisa menumbuhkembangkan nilai-nilai toleransi.

Menurut Reri, kebhinekaan yang ada di tanah air harus mampu dimanfaatkan sebagai bagian dari kekuatan yang kita miliki. Dalam proses membangun bangsa dan negara menjadi lebih baik, beragam potensi dan sumber daya yang berbeda-beda perlu menjadi satu kekuatan.

Untuk itu, setiap warga negara dapat berkontribusi positif dalam proses pembangunan di berbagai bidang untuk mewujudkan masyarakat adil dan makmur yang lebih merata seperti diamanatkan konstitusi.

Dia pun berharap setiap anak bangsa bisa terus meningkatkan pengetahuan untuk mewujudkan kerukunan antarsesama dalam setiap aktivitas keseharian. Sehingga ketaatan setiap umat beragama dalam menjalankan ibadah dapat memperkokoh persatuan dan persaudaraan seluruh anak bangsa di Indonesia.

"Selamat Hari Raya Nyepi bagi umat Hindu dan selamat menjalankan ibadah puasa Ramadan bagi umat muslim di tanah air," demikian Reri.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya