Berita

Prabowo Subianto dan Anies Baswedan/Ist

Politik

Prabowo Resmi Kalahkan Anies di Jakarta

SENIN, 11 MARET 2024 | 13:42 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 3 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul tipis atas Capres-Cawapres Nomor Urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Pilpres 2024.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta telah merampungkan tahapan rekapitulasi penghitungan perolehan suara hasil Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 tingkat provinsi, yang berlangsung selama tiga hari pada 7-9 Maret 2024.

"Alhamdulillah KPU DKI Jakarta telah selesai melaksanakan rekapitulasi penghitungan suara di tingkat provinsi," kata Ketua KPU Provinsi DKI Jakarta, Wahyu Dinata, dikutip Senin (11/3).


Berdasarkan hasil akhir rekapitulasi suara Pilpres 2024, pemenangnya adalah Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang meraih 2.692.011 suara dan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar mendapatkan 2.653.762 suara.

Kemudian, pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD meraup 1.115.138 suara.

Hasil rekapitulasi penggunaan hak suara di Provinsi DKI Jakarta adalah sebanyak 6.558.734 pemilih. Perinciannya, jumlah pemilik laki-laki 3.147.199 orang, perempuan 3.411.535 orang dan pemilih disabilitas sebanyak 24.981 orang.


Selain itu, terkait hasil secara seluruhnya akan diinformasikan secara resmi oleh KPU DKI Jakarta pada laman resmi dan akun media sosial KPU DKI Jakarta. Hasil rekapitulasi tingkat provinsi tersebut selanjutnya dilaporkan ke KPU RI.

Selain Pilpres 2024, KPU DKI juga membacakan perolehan suara calon anggota DPR, DPD dan DPRD Provinsi melalui daring maupun luring di Pullman Central Park, Jakarta Barat.



Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya