Berita

Ketua KPU RI, Hasyim Asyari/RMOL

Politik

DIY Provinsi Pertama yang Direkap KPU Hari Ini

SABTU, 09 MARET 2024 | 11:34 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menjadi provinsi pertama yang dibahas dalam rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pemilu 2024 tingkat nasional untuk wilayah provinsi.

Pleno dibuka langsung oleh Ketua KPU RI, Hasyim Asyari di Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu pagi (9/3). Hadir pula para saksi pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) serta partai politik (parpol) Pemilu 2024.

"Rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat nasional untuk Pemilu 2024 skors dinyatakan dicabut," ujar Hasyim.

Dari empat provinsi yang rencananya akan dilakukan rekap nasional, DIY dibahas pertama.

"Teman-teman KPU Provinsi yang sudah hadir di sini KPU Daerah Istimewa Yogyakarta dan Bawaslu (Badan Pengawas Pemilihan Umum) Daerah Istimewa Yogyakarta," ucapnya.

Lebih lanjut, Hasyim mengatakan, rapat pleno yang digelar hari ini merupakan kelanjutan dari proses rekap sebelumnya untuk daerah pemilihan luar negeri.

Di mana, terdapat 127 wilayah kerja Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) yang telah selesai dilakukan rekapitulasi di tingkat nasional oleh KPU RI.

Saat membuka rapat pleno rekap suara provinsi tingkat nasional, Hasyim mengajak seluruh yang hadir untuk memanjatkan doa terlebih dahulu.

"Kita lanjutkan rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2024 yang dilaksanakan oleh KPU Daerah Istimewa Yogyakarta," demikian Hasyim menambahkan.

Saat ini, tengah berlangsung pembacaan kejadian khusus dalam proses penghitungan suara berjenjang di wilayah DIY, baik untuk pemilihan presiden dan wakil presiden (pilpres) maupun pemilihan legislatif (pileg).

Setelah itu, terlebih dahulu KPU DIY akan membacakan perolehan suara pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres).

Kemudian, dilanjutkan pembacaan perolehan suara calon anggota legislatif (caleg) dari 18 partai politik (parpol) untuk pileg DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten/Kota, dan DPD RI.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

UPDATE

Pramono Anung: Jakarta Butuh Pemimpin Pekerja Keras, Bukan Tukang Tebar Pesona

Minggu, 29 September 2024 | 02:07

Jupiter Aerobatic Team Bikin Heboh Pengunjung Semarak Dirgantara 2024

Minggu, 29 September 2024 | 01:53

Pertemuan Prabowo-Megawati Bisa Menguatkan Demokrasi

Minggu, 29 September 2024 | 01:19

Kapolri Lantik Sejumlah Kapolda Sekaligus Kukuhkan 2 Jabatan

Minggu, 29 September 2024 | 00:57

Gen X, Milenial, hingga Gen Z Bikin Komunitas BRO RK Menangkan Ridwan Kamil

Minggu, 29 September 2024 | 00:39

Kecam Pembubaran Paksa Diskusi, Setara Institute: Ruang Sipil Terancam!

Minggu, 29 September 2024 | 00:17

Megawati Nonton “Si Manis Jembatan Merah" Ditemani Hasto dan Prananda

Sabtu, 28 September 2024 | 23:55

Andrew Andika Ditangkap Bersama 5 Temannya

Sabtu, 28 September 2024 | 23:35

Aksi Memukau TNI AU di Semarak Dirgantara 2024

Sabtu, 28 September 2024 | 23:19

Gara-gara Topan, Peternak di Thailand Terpaksa Bunuh 125 Buaya

Sabtu, 28 September 2024 | 23:15

Selengkapnya