Berita

Sutarto/RMOLSumut

Politik

Baskami Ginting Meninggal Dunia, PDIP Tunjuk Sutarto jadi Ketua DPRD Sumut

JUMAT, 08 MARET 2024 | 21:04 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

Sosok pengganti Ketua DPRD Sumatera Utara, almarhum Baskami Ginting akhirnya ditetapkan oleh PDI Perjuangan. Nama tersebut adalah Sutarto yang kini menjabat Sekretaris DPD PDI Perjungan Sumatera Utara.

Ihwal penetapan Sutarto untuk menggantikan Baskami ini dibenarkan oleh Sekretaris DPRD Sumatera Utara, Zulkifli.

"Ya, Pak Tarto (Sutarto). Sudah kami terima namanya dari ketua umum PDIP," katanya seperti dilansir Kantor Berita Politik RMOLSumut

Zulkifli mengatakan dalam waktu dekat mereka segera melaksanakan paripurna dengan agenda pergantian jabatan Ketua DPRD Sumut tersebut.

"Soal waktunya menunggu hasil pembahasan para wakil ketua dan ketua Fraksi PDIP," katanya.

Ketua Fraksi PDIP DPRD Sumut, Mangapul Purba, membenarkan penunjukan Sutarto oleh Ketua Umum Megawati Soekarnoputri untuk melanjutkan tugas dan kewenangan Baskami Ginting.

"Iya benar, Pak Sutarto. Sudah turun namanya dari pusat (DPP)," ujarnya saat dikonfirmasi wartawan.

Sutarto masuk ke legislatif Sumut lewat jalur PAW Kiki Handoko Sembiring, yang bermasalah hukum dan akhirnya diganti oleh partai. Selain anggota dewan, Sutarto merupakan Sekretaris DPD PDIP Sumut merangkap Plt Ketua PDIP Kabupaten Deli Serdang. Kiprahnya di dunia politik terutama mengurusi organisasi partai sebesar PDIP, dikenal sudah cukup mumpuni dan memiliki jaringan kuat hingga tingkat nasional.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya