Berita

Sofyan Tan dan para pendukungnya di Sumut/RMOLSumut

Politik

Sofyan Tan Raih Suara Tertinggi Caleg DPR RI Dari Sumut

KAMIS, 07 MARET 2024 | 20:58 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

Calon Legislatif dari Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, Sofyan Tan, menempati peringkat pertama perolehan suara  tingkat Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI untuk wilayah Provinsi Sumatera Utara (Sumut) dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) yang berlangsung pada 14 Februari 2024 lalu.

Data yang diperoleh redaksi menunjukkan Sofyan Tan yang maju dari daerah pemilihan (Dapil) Sumut 1 memperoleh 279.318 suara, dengan perincian Kota Medan sebanyak 151.060 suara, Deliserdang sebanyak 100.497 suara, Serdangbedagai memperoleh 22.353 suara dan Tebingtinggi 5.408 suara.

“Perolehan suara ini tentunya menjadi motivasi bagi saya untuk tetap membawa aspirasi masyarakat Sumut terutama masyarakat di daerah pemilihan saya,” ujar Sofyan Tan kepada wartawan di Medan, Kamis (7/3).

Sofyan menyebutkan, perolehan suara yang sangat besar itu bukan hasil kerja sesaat, tetapi buah dari perjalanan karirnya selama lebih dari 40 tahun, terutama di bidang sosial, pendidikan, dan politik.

“Karenanya saya yakini masyarakat memberikan kepercayaan kepada saya itu dengan sukarela, bukan karena diberi imbalan,” sebutnya.
Sofyan Tan yang merupakan Caleg petahana ini pun berkeinginan untuk tetap bisa duduk di Komisi X yang membidangi pendidikan,  pariwisata dan ekonomi kreatif, pemuda dan olahraga, serta perpustakaan nasional.

"Bidang-bidang ini terutama pendidikan dan pengembangan ekonomi kreatif masih menjadi bidang yang paling dibutuhkan masyarakat kita di Sumut," tegasnya.

Dari hasil penghitungan suara yang dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum, Sofyan Tan yang memperoleh 279.318 suara, sementara peringkat kedua ditempati Caleg dari Partai Golkar Musa Rajekshah yang memperoleh 190.929.

Sementara untuk Dapil Sumut 2, perolehan suara tertinggi diperoleh Caleg dari Partai Golkar Lamhot Sinaga yang memperoleh 158.362 suara, dan peringkat kedua ditempati Caleg yang juga dari Partai Golkar Andar Amin Harahap yang memperoleh 140.041 suara.
Sedangkan di Dapil Sumut 3, peringkat pertama dan kedua ditempati Caleg dari Partai Golkar yakni Ahmad Doli Siregar yang memperoleh 141.846 dan Delia Pratiwi Sitepu yang memperoleh 119.047.


Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya