Berita

Anggota KPU RI Idham Kholik/RMOL

Politik

Rekap Suara 38 Provinsi Digelar KPU RI Setelah PSU Kuala Lumpur Kelar

SELASA, 05 MARET 2024 | 20:23 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Rekapitulasi suara pemilihan umum (Pemilu) Serentak 2024 untuk di 38 provinsi, dipastikan Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI), akan digelar setelah pemungutan suara ulang (PSU) di Kuala Lumpur, Malaysia.

Hal itu disampaikan Anggota KPU RI Idham Holik, saat ditemui di Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (5/3).

"KPU telah menyelesaikan rekapitulasi perolehan suara luar negeri di 127 PPLN dari 128 PPLN. Tinggal satu PPLN lagi yang belum direkapitulasi yaitu PPLN Kuala Lumpur," ujar Idham.

Dia menjelaskan, saat ini KPU tengah mempersiapkan pelaksanaan PSU untuk warga negara Indonesia yang masuk daftar pemilih sebanyak 62 ribu lebih.

"Baru akan direkapitulasi lagi, sambil menyelenggarakan pemungutan suara ulang di Kuala Lumpur," kata Idham.

"KPU juga saat ini sedang mempersiapkan pelaksanaan rekapitulasi perolehan suara peserta pemilu di 38 provinsi," sambungnya.

Lebih lanjut, Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU RI itu mengungkapkan, saat ini jajaran di 38 provinsi masih berproses melakukan rekapitulasi suara.

"Pasca KPU provinsi menyelesaikan proses rekapitulasinya maka KPU akan segera melakukan rekapitulasi perolehan suara peserta pemilu di 38 provinsi," demikian Idham menambahkan.



Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Instruksikan GSN Bikin Gerakan Nyata Bantu Rakyat

Minggu, 03 November 2024 | 01:51

Purnomo Yusgiantoro Center Apresiasi Kebijakan Swasembada Energi

Minggu, 03 November 2024 | 01:31

DPR Tinjau Kebocoran Penerimaan Negara di Sektor SDA

Minggu, 03 November 2024 | 01:11

Bakamla Asah Kemampuan di Perairan Teluk Ambon

Minggu, 03 November 2024 | 00:50

Prabowo Ingatkan Anak Buah Menteri Jangan Sering ke Luar Negeri

Minggu, 03 November 2024 | 00:30

Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Lewat Program Ayo BerAKSI

Minggu, 03 November 2024 | 00:10

Dari Menteri Hingga Bupati Siap Gunakan Maung

Sabtu, 02 November 2024 | 23:46

Rosan Pastikan GSN Lembaga Non-Politik

Sabtu, 02 November 2024 | 23:15

China Diam-dian Bangun Kapal Induk Misterius, Untuk Apa?

Sabtu, 02 November 2024 | 22:50

Erick Thohir Yakin Target Setoran Dividen BUMN Rp90 Triliun Bakal Tercapai Tahun Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 22:30

Selengkapnya