Berita

Wakil Sekretaris Dewan Syuro DPP PKB, KH Maman Imanulhaq/Ist

Politik

Kiai Maman Imanulhaq Diprediksi Kembali Masuk Senayan

JUMAT, 23 FEBRUARI 2024 | 15:10 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Wakil Sekretaris Dewan Syuro DPP PKB, KH Maman Imanulhaq diprediksi kembali melenggang ke Senayan dari Dapil Jawa Barat IX, Majalengka, Subang, dan Sumedang (SMS).

Kiai Maman memperoleh suara terbanyak di antara caleg PKB lainnya di Dapil Jawa Barat IX yang diperkirakan mendapat jatah kursi ketujuh.

Dalam perhitungan sementara internalnya, Kiai Maman telah mengumpulkan sebanyak 55.480 suara. Namun masih ada sejumlah data C1 yang belum masuk dari ketiga kabupaten di Dapil Jawa Barat IX tersebut.


Di Majalengka misalnya, suara Kiai Maman telah mencapai 31.376 dari 3,928 TPS yang masuk atau 99,64 persen dari total keseluruhan TPS. Sementara di Sumedang Kiai Maman mampu meraup suara 15.046 dari 3.657 TPS atau 90.95 persen. Terakhir di Kabupaten Subang, Pengasuh Ponpes Al Mizan Majalengka itu mendapat 9.058 suara dari total data masuk 59,82 persen.

Suara Kiai Maman juga berpotensi terus melonjak naik karena hingga kini masih terus dilakukan proses perhitungan. Hasil ini juga secara signifikan melewati raihan suara Kiai Maman pada Pemilu tahun 2019 lalu dengan total suara yang dikumpulkan sebanyak 50.581.

Dari data-data tersebut, hampir dipastikan Kiai Maman bakal kembali dilantik sebagai Anggota DPR RI pada periode 2024-2029 mendatang. Ini merupakan kali ketiga Kiai Maman menjadi anggota parlemen setelah dua periode sebelumnya juga mewakili masyarakat SMS di Senayan.

Ditemui wartawan, Pengasuh Ponpes Al Mizan Jatiwangi menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan masyarakat yang kembali memilihnya untuk menjadi wakil rakyat di DPR RI.

"Saya secara pribadi menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan masyarakat. Insya Allah amanah ini kami lanjutkan untuk bekerja serius menyuarakan aspirasi masyarakat SMS," kata Kiai Maman di Majalengka, Jumat (23/2).

Hasil ini, kata Kiai Maman, juga menjadi bukti bahwa kerja-kerja politiknya di Senayan bersama Fraksi PKB dirasakan oleh masyarakat. Ia memastikan bahwa PKB selalu mengedepankan kepentingan masyarakat dalam setiap kebijakan yang diambil.



Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya