Berita

Pemasangan tiang pancang Masjid Lippo Cikarang/Istimewa

Nusantara

Dipimpin Didik Rachbini, Tiang Pancang Masjid Lippo Cikarang 2 Mulai Dipasang

RABU, 21 FEBRUARI 2024 | 02:14 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Setelah dinantikan sekian lama, Masjid Lippo Cikarang 2 yang berlokasi di Jalan Gunung Tangkuban Perahu, Cibatu, Cikarang Selatan akhirnya dibangun.

Pembangunan ini diawali dengan pemasangan tiang pancang yang dipimpin langsung oleh Presiden Komisaris Lippo Cikarang Prof Didik J. Rachbini bersama Forkopimda Kabupaten Bekasi.

Presiden Komisaris LPCK Prof Didik J. Rachbini mengatakan tiang pancang ini merupakan simbol komitmen antara pihak pengembang dan masyarakat dalam membangun rumah ibadah.

Diharapkan pembangunan berjalan lancar dan cepat selesai sehingga dapat segera digunakan oleh masyarakat di kawasan Lippo Cikarang dan sekitarnya.

"Kami berharap dengan dibangunnya masjid ini, dapat melengkapi fasilitas umum masyarakat di kawasan Lippo Cikarang dan sekitarnya dalam mendukung sarana ibadah bagi umat beragama," ungkap Prof. Didik, dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Selasa (20/2).

Masjid Lippo Cikarang 2 ini, lanjut dia, berdiri di atas lahan sekitar 2.000 meter persegi di dalam kawasan strategis di Lippo Cikarang yang menjadi titik temu area komersial, residensial, hingga berdampingan dengan Kawasan Industri Delta Silicon.

Seperti diketahui, beberapa waktu lalu juga telah dilakukan peletakan tiang pancang pertama untuk pembangunan Gereja Katolik Ibu Teresa Paroki Cikarang yang berlokasi tidak jauh dari lokasi Masjid Lippo Cikarang 2.

Diharapkan dengan kehadiran semua fasilitas ibadah ini, masyarakat dapat melakukan kegiatan beribadah dengan lebih nyaman, damai, dan tenteram.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya