Berita

Distribusi logistik Pemilu kali ini oleh Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Dabo Singkep/Ist

Politik

H-1 Pemilu, TNI AL Masih Sibuk Salurkan Logistik Pemilu di Pulau Terluar

SELASA, 13 FEBRUARI 2024 | 18:02 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

TNI Angkatan Laut (TNI AL) terus mendistribusikan kebutuhan kelengkapan logistik menuju kepulauan terpencil jelang pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024.

Untuk distribusi logistik Pemilu kali ini, Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Dabo Singkep mengerahkan Kapal Patroli Keamanan Laut (Patkamla) Tanjung Buku untuk mengangkut logistik-logistik pemilu Kabupaten Lingga yang dimulai dari gudang penyimpanan KPU menuju Dermaga Penarik yang selanjutnya dibawa ke KRI Beladau-643 yang tengah sandar di Dermaga Jagoh, Selasa (13/2).

KRI Beladau-643 yang di Komandani oleh Letkol Laut (P) Romy Sitorus, beserta personel dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lingga, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Lingga, Polres Lingga dan personel Koramil 05/Daek membawa logistik Pemilu menuju Pulau Pekajang.

Danlanal Dabo Singkep Letkol Laut (P) Tri Hermawan M.A., M.Tr.Opsla., disela-sela kegiatan menyampaikan, bahwa Lanal Dabo Singkep siap mendukung pendistribusian logistik Pemilu tahun 2024 ke pulau-pulau terpencil yang ada di Kabupaten Lingga dengan menyiapkan satu unit kapal Patkamla Tanjung Buku serta satu unit Sea Rider guna menyukseskan pelaksanaan Pemilu serentak.

Dalam kesempatan tersebut Jernih Millyati Siregar selaku Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih (Sosdiklih) dan Partisipasi Masyarakat (Parmas) KPU yang juga Wakil Kordinator Wilayah Kabupaten Lingga menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada pihak TNI AL atas atensi dan dukungan penuh dalam rangka distribusi logistik Pemilu tahun 2024 untuk wilayah terluar Kabupaten Lingga dari pelabuhan Jagoh Dabo Singkep menuju Desa Pekajang yang akan di tempuh kurang lebih 7 jam perjalanan.

Selain itu, Ketua KPU Kabupaten Lingga Ardhi Auliya beserta jajaran menyampaikan apresiasi dan terimakasih yang sebesar besarnya kepada TNI AL karena telah berhasil mengirimkan logistik 10 kotak suara beserta kelengkapan pendukungnya untuk 2 TPS di Desa paling selatan Kepulauan Riau dengan bantuan KRI Beladau-643 terlebih melihat kondisi cuaca ekstrim di bulan Februari ini.

Di tempat terpisah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali menyampaikan bahwa prajurit TNI AL harus ikut ambil peran dan bertanggung jawab dalam mensukseskan kegiatan nasional salah satunya yaitu mewujudkan Pemilu tahun 2024 yang aman dan damai serta memastikan bahwa proses demokrasi berjalan dengan lancar.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Jaksa KPK Ungkap Keterlibatan Orang Tua Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor dalam Kasus Gazalba Saleh

Senin, 06 Mei 2024 | 13:05

UPDATE

Kasus Penggelembungan Suara Pileg 2024, 3 PPK Medan Timur Ditahan Polisi

Minggu, 12 Mei 2024 | 01:39

Kebutuhan Materai Cagub Independen Capai Rp5 Miliar, Keputusan KPU Kubur Mimpi Rakyat

Minggu, 12 Mei 2024 | 01:22

1 Jam Kontak Tembak dengan KKB di Intan Jaya, Tak Ada Korban dari TNI-Polri

Minggu, 12 Mei 2024 | 00:59

Targetkan Kemenangan, Gerindra Berkoalisi dengan Demokrat dan Golkar

Minggu, 12 Mei 2024 | 00:42

Punya Cukup Modal Elektoral Hadapi Pilkada, Koalisi Prabowo-Gibran Sulit Dilawan

Minggu, 12 Mei 2024 | 00:21

Lanjutkan Program Prabowo, Cagub Jateng Sudaryono Bagikan Puluhan Becak Listrik di Kebumen

Sabtu, 11 Mei 2024 | 23:49

Polisi Satwa Ikut Disiapkan untuk Amankan WWF ke-10 di Bali

Sabtu, 11 Mei 2024 | 23:18

Beda dengan AS, Australia Pilih Dukung Keanggotaan Palestina di PBB

Sabtu, 11 Mei 2024 | 23:13

Gerindra Perkenalkan Rahmat Mirzani Djausal sebagai Calon Gubernur Lampung 2024

Sabtu, 11 Mei 2024 | 22:52

Airlangga: Kabinet Urusan Kolektif Kolegial Dipimpin Pak Prabowo

Sabtu, 11 Mei 2024 | 22:49

Selengkapnya