Berita

Calon Presiden Anies Baswedan bersyukur bisa bersilaturahmi dengan ulama kondang KH Abdullah Gymnastiar/RMOL

Politik

Silaturahmi di Masa Tenang, Aa Gym Nasihati Anies

SENIN, 12 FEBRUARI 2024 | 16:30 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Calon Presiden Anies Baswedan bersyukur bisa bersilaturahmi dengan ulama kondang KH Abdullah Gymnastiar atau yang lebih dikenal dengan Aa Gym di Masjid Daarut Tauhid, Jakarta Selatan, Senin (12/2). Silaturahmi ini dilakukan di masa tenang Pemilu 2024.

"Kami bersyukur bisa silaturahmi dengan Aa Gym. Apalagi silaturahmi kita panjang, dan kami mendengar beliau menyampaikan ilmu dan hikmah. Dua itu yang kita selalu ingin dapatkan dari sosok beliau,” ungkap Anies

Menurutnya, Aa Gym bukan sekadar ulama yang memberikan tuntunan agama tetapi juga memberikan manfaat besar bagi masyarakat. Anies mencontohkan saat terjadi pandemi Covid-19.


"Pada masa itu Aa proaktif bertanya dan ikut bantu serta melakukan langkah sosialisasi untuk menyelamatkan banyak orang," jelas Anies

Anies pun berkesempatan melaksanakan Salat Zuhur berjamaah. Setelahnya Anies berbaur dengan jamaah lainnya mengikuti kajian bersama Aa Gym.

Sementara itu, Aa Gym menjelaskan pertemuan dengan Anies adalah untuk merawat silaturahmi sekaligus mendoakan Anies agar dilancarkan segala urusannya.

"Di masa tenang, ini kami bisa lebih ngobrol hati ke hati, saya pesankan jabatan itu ujian berat. Sebentar di dunia tapi akan dituntut di akhirat," pesan Aa Gym.

"Saya doakan yang terbaik buat beliau apapun yang ditakdirkan dan saya senang kalau bangsa ini berubah ke arah lebih baik," tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

KPK Tidak Ragu Tetapkan Yaqut Cholil Tersangka

Kamis, 08 Januari 2026 | 20:04

KPK Ultimatum Kader PDIP Nyumarno Hadiri Pemeriksaan

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:47

Wanita Ditembak Mati Agen ICE, Protes Meluas

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:43

Pimpinan DPRD Kabupaten Bekasi Aria Dwi Nugraha Dicecar soal Aliran Uang Suap

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:31

Kader PDIP Nyumarno Mangkir dari Panggilan KPK

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:25

Akademisi UGM Dorong Penguatan Mata Kuliah Ekonomika Koperasi

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:19

Arab Saudi Klaim Pemimpin Separatis Yaman Selatan Melarikan Diri Lewat Somaliland

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:15

Presiden Prabowo Beri Penghargaan Ketua Umum GP Ansor

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:50

Istri Wawalkot Bandung Menangis di Sidang Praperadilan

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:45

Rizki Juniansyah Ngaku Tak Tahu Bakal Naik Pangkat Jadi Kapten TNI

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:32

Selengkapnya