Berita

Ganjar Pranowo, bersama istrinya Siti Atikoh Suprianto, ikut bernyanyi dan putranya Muhammad Zinedine Alam Ganjar bermain gitar bersama Slank di Lapangan Simpang Lima, Semarang, pada Sabtu sore (10/2)/Repro

Politik

Lagu “Terlalu Manis” Slank Bersama Keluarga Ganjar Tutup Kampanye Akbar di Semarang

SABTU, 10 FEBRUARI 2024 | 21:29 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Penutupan kampanye akbar Ganjar-Mahfud bertajuk Hajatan Rakyat berlangsung meriah dan pecah di Lapangan Simpang Lima, Semarang, pada Sabtu sore (10/2).

Terlebih, Ganjar Pranowo, bersama istrinya Siti Atikoh Suprianto, ikut bernyanyi dan putranya Muhammad Zinedine Alam Ganjar bermain gitar bersama Slank.

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL di lokasi, mulanya Ganjar dan cawapresnya Mahfud MD terlebih dahulu menyampaikan orasinya hingga memanjatkan doa dan ucapan terima kasih selama masa kampanye ini.


Kemudian acara dilanjutkan dengan penampilan grup band papan atas Slank, yang membawakan lagu pertama berjudul “Balikin.”

Lagu itu pun sukses membuat suasana semakin riuh, massa berjoget dan bernyanyi bersama-sama.

Sampai akhirnya lagu kedua dilantunkan yakni berjudul “Terlalu Manis”.

Ternyata, Ganjar, Siti Atikoh turut memegang mic dan ikut bernyanyi bersama sang vokalis Slank.

Namun yang tak kalah menarik, Alam Ganjar justru unjuk kepiawaiannya bermain gitar mengiringi Slank bernyanyi dalam lagu fenomenal tersebut.

Aksi itu mengundang perhatian para massa pendukung Ganjar-Mahfud hingga slankers yang hadir. Terlebih para kaum hawa yang nampak histeris.

"Mas Alam, Mas Alam," seru para gadis.

Lagu “Terlalu Manis” pun menjadi penutup Ganjar, Siti Atikoh hingga Alam tampil bersama-sama dalam satu panggung kampanye. Massa pun dibuat menggila oleh Grup Band yang berdiri sejak 1983 itu.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya