Berita

Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, Dominggus Octavianus saat menerima deklarasi dukungan dari relawan yang mengatasnamakan Horas Bangso Batak (HBB) di kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (6/2)./Ist

Politik

Terima Dukungan Relawan Horas Bangso Batak, TKN Yakin Prabowo-Gibran Bisa Ciptakan Lompatan Besar

RABU, 07 FEBRUARI 2024 | 06:35 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

 Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka kembali menerima deklarasi dukungan dari sekelompok relawan. Kali ini relawan Horas Bangso Batak (HBB) yang menyatakan dukungan kepada pasangan capres-cawapres nomor urut 2.

Dengan mengenakan pakaian adat, beberapa anggota relawan menyambangi kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (6/2). Di sana, relawan HBB bertekad memenangkan Prabowo-Gibran pemilu sekali putaran.

"Mewakili TKN Prabowo-Gibran kami sampaikan banyak terimakasih kepada Horas Bangso Batak yang telah menyampaikan dukungan kepada Prabowo-Gibran. Dukungan dari masyarakat Batak hari ini memberi kami energi besar untuk kemenangan Prabowo-Gibran," kata Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, Dominggus Octavianus, Selasa (6/2).

Di hadapan para relawan, Dominggus menyampaikan, Prabowo-Gibran hadir membawa pesan persatuan dan kerukunan tanpa membeda-bedakan suku, agama, dan RAS. Dengan model kepemimpinan yang merangkul, Dominggus yakin pemerintahan Prabowo-Gibran nanti akan melakukan lompatan besar menuju Indonesia maju, adil dan makmur.

Terlebih, bila terpilih nanti, Prabowo-Gibran akan melanjutkan kinerja pemerintahan Jokowi.

"Pak Jokowi sudah menyiapkan landasan dengan program hilirisasi sumber daya alam, lumbung pangan nasional, hingga pemindahan ibukota negara sebagai simbol pemerataan. Kepemimpinan Prabowo-Gibran kami yakin bisa ciptakan lompatan besar menjadikan Indonesia jadi negara maju, adil, makmur, untuk kita semua," kata Dominggus.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya