Berita

Menlu Belanda Hanke Bruins Slot dan Menlu RI, Retno Marsudi dalam pertemuan bilateral di Den Haag, Rabu 31 Januari 2024/Ist

Bisnis

Bertemu Menlu Belanda, Retno Marsudi Dorong Kerja Sama Kelapa Sawit Indonesia

KAMIS, 01 FEBRUARI 2024 | 14:51 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Kerja sama perdagangan produk kelapa sawit menjadi salah satu isu yang dibahas Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi dengan rekannya dari Belanda Hanke Bruins Slot dalam pertemuan bilateral di Den Haag, Rabu (31/1).

Menlu RI menekankan sektor kerja sama tersebut karena 14 persen dari total ekspor Indonesia ke Belanda adalah berupa kelapa sawit.

"Pentingnya kedua negara untuk terus bekerja sama di dalam memperkuat produksi kelapa sawit yang berkelanjutan," tegasnya.

Dalam kesempatan itu, Retno juga  menyampaikan beberapa kebijakan UE yang dinilai merugikan Indonesia termasuk terkait kelapa sawit dan EUDR.

Menlu menekankan komitmen hilirisasi industri sawit Indonesia dan berharap Belanda dapat memberikan dukungan untuk upaya tersebut.

"Saya berharap Belanda akan dapat terus memberikan dukungan terhadap negosiasi Indonesia-EU CEPA ini," ujarnya.

Selain itu, Retno juga berharap agar Plan of Action atau Rencana Aksi 2024-2025 yang ditandatangani bersama dengan Melu Hanke Oktober tahun lalu dapat diimplementasikan dengan baik.

Sementara itu, Menlu Belanda menyampaikan kembali komitmen untuk bekerja sama membangun ibukota baru Nusantara (IKN)terutama terkait dengan perairan dan sustainable city.

Hanke juga menyampaikan dukungan Belanda terhadap aksesi keanggotaan Indonesia di Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD).

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya