Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen TNI Bambang Ismawan mewakili Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto memimpin langsung Serah Terima Jabatan (Sertijab) di Aula Gatot Soebroto Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (30/1)/Ist
Tongkat Komando Komandan Pusat Polisi Militer (Danpuspom) TNI dan Komandan Detasemen Markas (Dandenma) Mabes TNI resmi berganti.
Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen TNI Bambang Ismawan mewakili Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto memimpin langsung Serah Terima Jabatan (Sertijab) di Aula Gatot Soebroto Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (30/1).
Sertijab Danpuspom TNI dari Marsda TNI R. Agung Handoko berpindah kepada Brigjen TNI Yusri Nuryanto dan Dandenma Mabes TNI dari Brigjen TNI (Mar) Nawawi kepada Brigjen TNI Wawan Hermawan.
Pergantian salah satu jabatan strategis di TNI ini telah tertuang berdasarkan Keputusan Panglima Tentara Nasional Indonesia Nomor Kep/73/I/2024 tanggal 19 Januari 2024.
Lanjut, Letjen Bambang menjelaskan upaya penegakan hukum dan disiplin Prajurit TNI menempati posisi yang sangat penting serta memberi dampak positif sebagai keteguhan sikap serta perilaku Prajurit TNI.
“Hal ini harus kita wujudkan dimana dalam penyelenggaraannya secara tegas dan berwibawa untuk meningkatkan kedisiplinan serta kepatuhan hukum para Prajurit TNI baik perorangan maupun satuan,” kata Bambang Ismawan.
Terakhir, Bambang mengatakan kepada para perwira yang baru dilantik agar mampu menjaga kondusifitas dan harmonisasi di lingkungan TNI.
“Upaya menciptakan budaya kerja, penguatan kapasitas organisasi, kapabilitas personel, materiil dan instalasi, serta tugas protokoler dan pelayanan dalam mendukung perwujudan suasana kerja yang kondusif dan harmonis di lingkungan Mabes TNI tidak terlepas dari ketersediaan dukungan sarana dan prasarana yang memadai agar tercipta kinerja yang optimal,” pungkas Kasum TNI.