Berita

Schulte Group Day Indonesia 2024 yang diselenggarakan di Oriental Mandarin Hotel, Jakarta pada Senin, 29 Januari 2024/RMOL

Bisnis

Schulte Group Day Indonesia 2024 Jadi Ajang Diskusi untuk Bahas Industri Maritim dan Perkapalan

SENIN, 29 JANUARI 2024 | 13:18 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Perusahaan kapal multinasional asal Jerman, Schulte Group menggelar acara Schulte Group Day Indonesia di Oriental Mandarin Hotel, Jakarta Pusat pada Senin (29/1).

Acara yang dihadiri oleh lebih dari 130 delegasi perusahaan di industri maritim itu membahas tentang tren terkini dalam industri maritim dan perkapalan, yang terbagi dalam dua sesi.

Sesi pertama yang diselenggarakan pukul 09.30 sampai 12.30 itu ditujukan untuk para pemilik kapal yang dicharter oleh perusahaan Indonesia, Pertamina, untuk berbagi wawasan penting terkait manajemen kapal.

Adapun dalam sesi ini, perusahaan BSM Singapura menjadi salah satu perusahaan yang berkesempatan memaparkan informasinya, di mana Managing Director of BSM Singapire, Capt Raymond Peter menjelaskan tentang manajemen di perusahaan yang harus mengedepankan manajemen risiko yang baik.

Menurut Raymond, di tengah kondisi konfik geopolitik yang meluas, seperti di Timur Tengah, perusahaan perkapalan perlu untuk mengantisipasi situasi tersebut yang kini tengah mengancam transit jalur perdagangan utama seperti di Laut Merah.

"Kita harus memiliki ketahanan mesin dan ketahanan manajemen untuk menghadapi semua tantangan yang kita hadapi, seperti kejadian di Timur Tengah (Laut Merah), karena kita harus segera menyesuaikan diri dengan pasar, sehingga kita mampu meminimalisir ancaman itu," kata Raymond, dalam pemaparannya.

Menurutnya, dengan manajemen risiko yang efisien, maka perusahaan di industri maritim dan perkapalan mampu untuk menempatkan orang-orang dengan semua infrastruktur, sistem hingga birokrasi yang dipersiapkan dengan baik untuk dapat menjawab tantangan hari ini.

Selain BSM, perusahaan lain akan memaparkan wawasan serta informasinya di acara tersebut, yang diadakan pada sesi kedua pukul 14.00-16.55 sore.

Acara itu akan diisi oleh para pemilik kapal, perusahaan galangan kapal, perusahaan keagenan awak kapal, untuk berbagi pengalaman dengan para praktisi di bidang maritim dan perkapalan.

Seperti diketahui, Schulte Group sendiri  memiliki pengalaman di industri maritim selama lebih dari 140 tahun. Perusahaan multinasional itu memiliki beberapa anak perusahaan di Indonesia. di antaranya perusahaan yang bergerak di ship management, ship building, digitalisasi shipping, ship agent, hingga crewing services.

Populer

Seluruh Fraksi di DPR Kompak Serang Kejagung soal Tom Lembong

Rabu, 13 November 2024 | 18:01

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Berkinerja Buruk, Kadis Parekraf Layak Diganti

Rabu, 13 November 2024 | 00:20

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Dedi Prasetyo Dapat Bintang Tiga jadi Irwasum, Ahmad Dofiri Wakapolri

Selasa, 12 November 2024 | 22:50

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

UPDATE

Ketua DPR: Judi Online Mengancam Generasi Muda Kita

Sabtu, 16 November 2024 | 00:05

Aktivis Pemantau Pemilu Tagih Janji DKPP Soal Pelaporan KPU dan Bawaslu Lahat

Jumat, 15 November 2024 | 23:54

Sayap PPP Protes ke Menteri Hukum Imbas Dualisme Organisasi

Jumat, 15 November 2024 | 23:49

Tekan Impor Susu, Pemerintah Wajib Berdayakan Peternak Sapi Perah Lokal

Jumat, 15 November 2024 | 23:28

Kejaksaan Perlu Berbenah dan Jangan Anti Kritik

Jumat, 15 November 2024 | 23:01

Politisi Golkar Lapor Polisi Buntut Hoax Kepengurusan Bahlil Dibatalkan

Jumat, 15 November 2024 | 22:16

Dewan Etik Diduga Cacat Etika: Saiful Mujani Rangkap Peran Wasit-Pemain di Persepi

Jumat, 15 November 2024 | 21:44

Anggota DPR Terima Aduan Oknum Pemerintah Instruksikan Pabrik Pakai Susu Impor

Jumat, 15 November 2024 | 21:43

Pakar Hukum: Kejaksaan Seharusnya Belajar Menerima Kritik dan Beri Peluang kepada Bawahan

Jumat, 15 November 2024 | 21:36

Intrik Persaingan Usaha dalam Gerakan BDS

Jumat, 15 November 2024 | 21:36

Selengkapnya