Berita

Siti Atikoh Suprianti mendatangi pabrik sepatu di Jalan Dokter Soetomo, Serning, Bareng, Kabupaten Jombang/Ist

Politik

Sambangi Pabrik di Jombang, Atikoh Ingin Pekerja Perempuan Dibekali Pendidikan

SENIN, 29 JANUARI 2024 | 11:14 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Istri Capres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Suprianti mengisi safari politik hari terakhir di Jawa Timur, pada Senin (29/1) dengan mendatangi pabrik sepatu di Jalan Dokter Soetomo, Serning, Bareng, Kabupaten Jombang.

Ratusan karyawati tampak menyambut Atikoh di area halaman pabrik. Ia pun tampak menyalami satu persatu karyawati yang berjejer sepanjang pintu masuk pabrik.

Selanjutnya, Atikoh bertemu pemilik pabrik sepatu. Sang pemilik lalu mempersilakan Atikoh yang hadir didampingi Wasekjen PDI Perjuangan Sadarestuwati untuk memasuki area dalam pabrik dan melihat proses pembuatan sepatu, mulai dari pengemasan, perekatan, pengeleman, hingga pengecekan.

Atikoh dalam sebuah kesempatan terlihat mengecek mesin yang digunakan untuk membantu perekatan. Dia sesekali berbincang dengan karyawati pabrik meskipun tidak dilakukan dengan lama.

Alumnus Universitas Gajah Mada (UGM) itu menyebut mayoritas pekerja pabrik sepatu di Bareng ialah wanita. Ia pun menyambut positif langkah pabrik yang mempekerjakan wanita sebagai upaya dunia usaha memberdayakan perempuan.

"Tentu ini adalah bagian dari pemberdayaan perempuan dan perempuan itu bisa jadi sosok yang mandiri dan bisa berkontribusi juga dari sisi ekonomi dan bagi penggerakan roda perekonomian baik keluarga maupun masyarakat bangsa dan negara," kata Atikoh.

Namun, Atikoh berharap para karyawati ke depannya perlu dibekali pendidikan agar mereka memiliki kemampuan berdaya saing.

"Tentu perlu dibekali juga dengan peningkatan kapasitas, baik dari sisi secara profesional dari sisi manjemennya maupun dari sisi mereka diberi akses yang luas terkait dengan pendidikan maupun dari sisi ekonomi," demikian Atikoh.



Populer

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

Budi Arie Setiadi Ketar-ketir Gegara Dugaan Korupsi PDNS

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:35

Dugaan Korupsi PDNS Kominfo Diusut

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:28

Kader Gerindra Ajak Warga Manfaatkan Mudik Gratis

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:10

Penerima Bansos Minimal 10 Tahun Ber-KTP Jakarta

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:43

Ini Perjalanan Kasus Korupsi Abdul Ghani Kasuba

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:23

Mantan Gubernur Malut Abdul Ghani Kasuba Meninggal Dunia

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:02

Menko Airlangga Luncurkan Program Belanja di Indonesia Aja

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:43

Jokowi Bisa Bernasib Sama seperti Duterte

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:27

Sosok Brigjen Eko Hadi, Reserse yang Dipercaya Jabat Dirtipid Narkoba Bareskrim

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:01

Tak Ada Operasi Yustisi Pendatang di Jakarta Usai Lebaran

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:00

Selengkapnya