Berita

Ketua DPP PDIP yang juga Caleg Daerah Pemilihan Malang Raya, Ahmad Basarah/RMOL

Politik

Basarah: Kemenangan Ganjar-Mahfud dan PDIP Satu Tarikan Napas

SABTU, 27 JANUARI 2024 | 19:13 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Tiga pilar partai harus bergerak bersama-sama dan berkomitmen untuk mensukseskan kontestasi Pilpres 2024 serta Pileg 2024.

Hal itu ditegaskan Ketua DPP PDIP yang juga Caleg Daerah Pemilihan Malang Raya, Ahmad Basarah dalam sambutannya di Pendopo Aspirasi Ahmad Basarah, Malang, Jawa Timur, Sabtu (27/1).

“Yang pertama sukses Pilpres 2024, itu artinya kita sukseskan Pemilu Presiden memenangkan Ganjar-Mahfud. Kemudian sukses legislatif dan ini dilakukan satu tarikan nafas,” kata Basarah.

Basarah mengungkapkan, dengan melihat dinamika politik yang ada, para caleg PDIP khususnya di Jawa Timur diharapkan tetap berkonsentrasi menjaga basis masing-masing.

Menurut Wakil Ketua MPR RI Fraksi PDIP ini, menjaga basis merupakan cara paling efektif daripada terjebak dalam perdebatan ruang-ruang publik, yang kemungkinan didesain pihak tertentu dan membuat lupa akan basisnya sendiri.

"Karena itu, hari ini sampai dengan 18 hari ke depan seluruh pengurus partai bertekad menjaga agar bagaimana kemenangan di Jawa Timur sebagaimana kemenangan kita di 2014 dan 2019 dapat kita jaga," tuturnya.

Di sisi lain, Basarah pun memuji langkah istri Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Suprianti, yang terus bergerak menyapa masyarakat, dan menyampaikan program Ganjar-Mahfud MD.

"Dan kita tahu perjuangan ini tidak mudah, tapi dengan satu keyakinan yang sama, satu ketulusan yang sama, Insyallah, Tuhan membukakan pintu kemenangan," kata Basarah.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya