Berita

Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo berdialog ratusan milenial mulai dari influencer, seniman, pengusaha UMKM, hingga petani milenial dalam safari politiknya ke Ponorogo, Jawa Timur/Ist

Politik

Di Hadapan Milenial Ponorogo, Ganjar Janjikan Internet Gratis dan Merata

JUMAT, 19 JANUARI 2024 | 20:27 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo berdialog ratusan milenial mulai dari influencer, seniman, pengusaha UMKM, hingga petani milenial dalam safari politiknya ke Ponorogo, Jawa Timur.

Ganjar kepada milenial menyampaikan komitmen untuk memberikan fasilitas, khususnya bagi kalangan petani milenial terkait promosi, pendampingan, pelatihan hingga akses permodalan.

"Dia berharap betul adanya fasilitas dari pemerintah. Mereka butuh pendampingan, promo, akses permodalan, pelatihan dan sebenarnya mereka punya kemampuan," ujar Ganjar, Jumat (19/1).

Ganjar juga menjelaskan pentingnya program Ganjar-Mahfud yaitu GratisIn atau internet gratis supercepat dan merata untuk milenial yang memerlukan akses internet dengan kecepatan tinggi.

Menurutnya, program tersebut akan sangat membantu generasi milenial yang ingin lebih mengembangkan bakat dan keterampilannya dengan bantuan internet.

Jika itu bisa dilakukan, lanjut Ganjar, potensi ekonomi dari generasi milenial akan sangat tinggi. Sebab jangka panjangnya bakal membuka potensi lapangan kerja sebanyak-banyaknya.

"Pentingnya internet harus merata, kecepatannya mesti tinggi dan orang yang sudah biasa mengakses aplikasi mereka bisa bekerja dari tempatnya masing-masing," kata Ganjar.

"Fasilitas dari pemerintah menjadi penting untuk mereka. Ini potensi ekonomi yang besar sekaligus membuka lapangan kerja sebenarnya," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya