Berita

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto saat bertemu ribuan petani di Blora, Jawa Tengah, Kamis (18/1)/Istimewa

Politik

Prabowo Akui Peran Sentral Petani untuk Jaga Ketahanan Pangan Indonesia

JUMAT, 19 JANUARI 2024 | 00:17 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kementerian Pertanian (Kementan) merupakan lembaga pemerintah yang paling strategis dalam mengatasi komoditas pangan bagi seluruh rakyat Indonesia.

"Tanpa pertanian dan pangan, tidak ada negara, tidak ada Republik Indonesia. Tanpa pangan, tidak ada peradaban manusia," ucap Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto, di hadapan 35 ribu petani Blora, Jawa Tengah, Kamis (18/1).

Prabowo menuturkan, peran petani sangat sentral saat Indonesia menghadapi perang kemerdekaan melawan penjajah. Saat itu petani yang membantu memberi makan para prajurit Indonesia.


"Tentara enggak bisa perang tanpa makan. Saya utang budi kepada kalian (petani). Waktu saya (masih) di tentara, kalian yang selalu dukung TNI," kata Prabowo.

Bahkan kecintaan kepada petani telah ditanamkan Prabowo sejak dirinya masih menjadi prajurit aktif hingga pensiun. Salah satu bentuk kecintaannya adalah dengan memperjuangkan swasembada pangan dengan terlibat di Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI), Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA), hingga Induk Koperasi Unit Desa (Inkud).

"Sejak puluhan tahun dari sejak saya masih aktif di tentara dan pensiun, saya berjuang di HKTI bersama KTNA juga bersama Inkud, selalu memperjuangkan swasembada pangan," tegas Prabowo.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya