Berita

Kedekatan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan dan Calon Presiden Prabowo Subianto/Ist

Politik

Prabowo: Zulhas Kawan Sejati di Waktu Susah

KAMIS, 11 JANUARI 2024 | 22:27 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Ada kedekatan khusus antara Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan.

Diakui langsung oleh Prabowo, Zulhas, sapaan Zulkifli Hasan merupakan cerminan seorang sahabat sejati. Hal itu disampaikan Prabowo saat berkampanye di Gedung Graha Wangsa, Bandar Lampung, Kamis (11/1).

"Yang saya hormati dan saya banggakan, saudara Zulkifli Hasan Ketua Umum PAN dan juga Menteri Perdagangan RI. Yang juga sahabat lama saya, kawan seperjuangan, kawan di waktu susah, kawan sejati," kata Prabowo.

Dalam kesempatan yang sama, Zulhas yang kini berada dalam barisan pendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2 itu mengamini pernyataan Prabowo.

Zulhas mengatakan, PAN sudah mendukung Prabowo sejak 15 tahun lalu dan sampai saat ini masih memberikan dukungan.

"Saya bersaksi, Pak Prabowo ini bukan baru kenal kita (PAN). PAN sudah mendukung Prabowo, (ini) tahun ke-15 kami mendukung Pak Prabowo dan sudah yang ke-3 kali (Pemilu)," ujar Zulhas.

Bagi PAN, konsistensi dukungan tersebut diberikan karena Prabowo merupakan sosok pejuang sejati yang cinta terhadap Tanah Air.

"Pak Prabowo ini sejak muda mempertaruhkan jiwa raganya untuk rakyat Indonesia, untuk bumi pertiwi, untuk NKRI," tutup Zulhas.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Sri Mulyani Cuma Senyum Saat Ditanya Isu Mundur

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:35

Guru Besar Unhas Marthen Napang Divonis 1 Tahun Penjara

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:25

Tolak Wacana Reposisi Polri, GPK: Ini Pengkhiatan Reformasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:19

Skema Kopdes Merah Putih Logistik Kawinkan Program Tol Laut

Rabu, 12 Maret 2025 | 23:17

Klarifikasi UI: Bahlil Belum Lulus!

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:59

Danantara Tepis Resesi, IHSG Kampiun Asia

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:47

Biadab, Mantan Kapolres Ngada Bayar Rp3 Juta Buat Cabuli Bocah

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:23

Prabowo-Sri Mulyani Bukber

Rabu, 12 Maret 2025 | 22:17

Menag: Tambah Kuota Haji Gampang, Masalahnya Kita Siap Enggak?

Rabu, 12 Maret 2025 | 21:53

75 Tahun Kemitraan, Indonesia-Rumania Luncurkan Logo dan Forum Pariwisata

Rabu, 12 Maret 2025 | 21:52

Selengkapnya