Berita

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri/Ist

Politik

Megawati: 51 Tahun Bisa Seperti Ini Bukan karena Presiden, Tapi Rakyat!

RABU, 10 JANUARI 2024 | 11:27 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, menegaskan, partainya bisa menjadi luar biasa di usia ke-51, semuanya berkat rakyat Indonesia, bukan karena elite, bahkan presiden sekalipun.

Hal itu ditegaskan Megawati dalam pidato politiknya pada perayaan HUT ke-51 PDIP yang digelar di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (10/1).

“Lima puluh satu tahun kita bisa menjadi seperti ini bukan karena elite, bukan karena presiden, bukan karena menteri, tapi karena rakyat yang mendukung kita,” katanya.


Atas dasar itu, Megawati meminta seluruh kader PDIP terus membersamai rakyat yang berada di akar rumput.

Sebab, turun ke bawah bersama rakyat di akar rumput merupakan spirit PDIP dan hal itulah yang menjadi kekuatan partai banteng moncong putih yang sesungguhnya.

“Perkuatlah akar rumput, sebab itulah kekuatan riil kita. Camkan hal ini sebagai sebuah napas kontemplasi kita,” tegas Megawati.

Dalam acara HUT ke-51 PDIP ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) absen dan memilih kunjungan kerja ke luar negeri, Filipina. Namun, Wakil Presiden Maruf Amin hadir sebagai perwakilan pemerintah dalam perayaan HUT ke-51 PDIP yang dilangsungkan di Sekolah Partai PDIP.

Selain Wapres RI, turut hadir sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju seperti Mensos Tri Rismaharini, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menkumham Yasonna H Laolly, MenpanRB Azwar Anas, Menteri PPPA Bintang Puspayoga, hingga Menteri ESDM Arifin Tasrif.

Hadir pula para ketua umum parpol pengusung dan pendukung Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024, antara lain Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo, Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono, dan Sekjen Partai Hanura Benny Ramdhani.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya