Berita

Pj Walikota Salatiga, Yasip Khasani, saat memberikan arahan kepada staf ASN di Kecamatan Sidomukti, Salatiga, Jumat (5/1)/RMOLJateng

Nusantara

Pj Walikota Salatiga Sindir Anak Buah yang Sibuk Ngonten Saat Jam Kerja

JUMAT, 05 JANUARI 2024 | 14:48 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Pj Walikota Salatiga, Yasip Khasani, mengkritisi sikap Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkot Salatiga yang ngonten saat masih jam kerja.

"Waktunya kerja ya kerja. Selama ini (waktu kerja) habis dengan ngonten dan medsos. Banyak yang mengadu ke saya bekerja habis untuk ngonten," kata Yasip Khasani saat memberikan arahan kepada staf ASN di Kecamatan Sidomukti, Salatiga, Jumat (5/1).

Di sisi lain, Yasip mempersilakan ASN terutama di lingkungan pelayanan untuk ngonten pimpinan wilayah, agar masyarakat tahu sosok Camat/ Lurah ataupun Kepala OPD di lingkungan Pemkot Salatiga.

"Kalau buat konten, Pak Camatnya atau Sekretarisnya yang diangkat. Atau yang bisa dijadikan icon daerah masing-masing. Usahakan masyarakat tahu, bukan Pj-nya yang dikontenkan," tuturnya, dikutip Kantor Berita RMOLJateng, Jumat (5/1).

Dalam arahannya, Yasip juga menyinggung lima hal tata kelola dalam bekerja di Pemerintahan. Pertama adalah 'Good of government'. Di mana, SKP harus diperhatikan.

"Akan ada yang diuntungkan dengan SKP. Kalau SKP-nya bagus, Kasi-nya bagus, Camatnya juga bagus. Jadi bareng-bareng jadi satu kesatuan," terang dia.

Kedua soal integritas. Berbicara integritas bukan hanya terkait dengan korupsi. Integritas juga berkaitan dengan nilai, waktu di mana saja. Atau bisa terkait dengan yang lain. Integritas akan kembali ke pribadi masing-masing.

Ketiga, lanjut dia, kolaborasi. Adanya SOP dilanjutkan SKP, namun tidak ada kolaborasi, dinilai akan percuma.

"Karena pemerintahan itu tidak bisa bekerja sendiri-sendiri. Jalin komunikasi dengan OPD lain.

Kalau di internal tidak ada, cari ke OPD lain asal berpegangan pada aturan," imbuhnya.

Keempat, Yasin juga mengarahkan agar ASN bekerja dengan gembira. Lakukan healing bersama keluarga dan jangan merasa tertekan dalam bekerja.

Yasip meminta ASN berani mempertanyakan mengapa Sabtu-Minggu diperintahkan bekerja.

"Kalau Camat menyuruh untuk bekerja tanyakan alasannya. Begitu juga pada gunakan untuk kepentingan keluarga serta bersosialisasi dengan masyarakat lingkungan tempat tinggal," perintahnya.

"Termasuk apel hanya hari Senin. Rabu cukup apel di aula untuk evaluasi dan update kegiatan. Kebanyakan apel kasihan masyarakat yang datang menunggu layanan dari Kecamatan. Baru satu bulan sekali ikut apel di Pemkot. Sabtu minggu acara formal tidak boleh ada kegiatan," tutup Yasip.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya