Berita

Tangkapan layar berita Kantor Berita Politik RMOL yang tayang pada Rabu, 28 Maret 2018 dengan judul "Ustaz Abdul Somad dan Rizal Ramli Paling Berkibar di Internal Gerindra"/Repro

Politik

Ustaz Abdul Somad: Rizal Ramli Berani Ungkap Kebenaran Walau Pahit

JUMAT, 05 JANUARI 2024 | 03:05 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Penceramah kondang Ustaz Abdul Somad (UAS) turut berduka atas wafatnya mantan Menko Kemaritiman Rizal Ramli.

Rasa duka UAS salah satunya ditunjukkan dengan mengunggah tangkapan layar berita Kantor Berita Politik RMOL yang tayang pada Rabu, 28 Maret 2018 dengan judul "Ustaz Abdul Somad dan Rizal Ramli Paling Berkibar di Internal Gerindra" di akun Instagram pribadinya,@ustadzabdulsomad_official.

Dalam postingannya, UAS mengaku tidak bertemu Rizal Ramli, namun kerap menonton video-video wawancaranya.


"Banyak pengetahuannya, berani menyampaikannya. Tak banyak orang seperti beliau," kata UAS.

Meski begitu, UAS mengaku ada satu yang mengganjal di pikirannya, kenapa Rizal Ramli sangat berani?

"Ternyata beliau sampai pada tingkat kesadaran, bahwa beliau akan menghadap Allah. Takut tak memperlambat kematian, berani pun tak mempercepat maut," sambung UAS.

Dengan sikapnya yang berani tersebut, UAS menilai Rizal Ramli telah beramal, bahkan amal yang paling berat, karena berani menyatakan kebenaran walau pahit.

"Semoga Allah mengampuni segala khilaf dan salahnya. Menempatkan di tempat terbaik. Alfatihah untuk almarhum Bapak Rizal Ramli," tutup UAS.

Rizal Ramli yang akrab disapa RR itu wafat di usia ke-70, dalam perawatan di Rumah Sakit dr Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat pada Selasa malam (2/1).

Rizal Ramli dimakamkan di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, satu liang lahat dengan almarhumah sang istri, Hermawati Moeldoko, Kamis (4/1).

Rizal Ramli meninggalkan tiga orang anak, yakni Dhitta Puti Sarasvati Ramli, Dipp Satria Ramli, dan Daisy Orang Ramli.




Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya