Berita

Jurubicara Timnas Amin, Billy David Nerotumilena/RMOL

Politik

Jubir Amin: Oposisi Posisi Terhormat dalam Demokrasi

JUMAT, 29 DESEMBER 2023 | 14:20 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Tim Nasional Pemenangan Anies-Muhaimin (Timnas Amin) menanggapi pernyataan Capres Nomor Urut 2 Prabowo Subianto yang berencana jika menang pilpres akan merangkul pihak kalah masuk kabinet.

Menurut Jurubicara Timnas Amin, Billy David Nerotumilena, peta koalisi  akan terlihat setelah hasil pemilu keluar. Dari situ juga akan terlihat kubu mana yang memilih berada di luar pemerintahan.

"Termasuk jika Amin nanti menang," kata Billy kepada Kantor Berita Politik RMOL melalui pesan WhatsApp, di Jakarta, Jumat (29/12).


Billy lantas menyinggung pentingnya kehadiran oposisi dalam pemerintahan. Baginya, oposisi memainkan peran kritis dalam menjaga keseimbangan dan akuntabilitas.

Keberadaan oposisi sangat penting untuk mengawasi kebijakan pemerintah dan mencegah penyalahgunaan kekuasaan serta memastikan representasi yang adil bagi beragam pandangan dalam masyarakat

"Oposisi itu posisi terhormat dalam demokrasi. Sejak era Reformasi, republik kita selalu memiliki oposisi dan itu yang menjaga demokrasi tetap berjalan. Amin akan coba menjaga iklim demokrasi yang baik ini," pungkas Billy.

Pernyataan Prabowo tersebut disampaikan dalam deklarasi dukung Gerakan Muslim Persatuan Indonesia Cinta Tanah Air (Gempita) di Bandung, Rabu (27/12).

Meski begitu, Ketum Partai Gerindra ini menyatakan, jika ada pihak yang tetap ingin menjadi oposisi, dirinya tidak keberatan. Yang terpenting kata Prabowo, oposisi yang ada harus cinta tanah air.

"Bila mana Insya Allah menerima mandat, kami pun akan mengajak semua kekuatan bersama-sama berbakti ke rakyat Indonesia," janji Prabowo.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya