Berita

Istri Calon Presiden Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo, Hj Siti Atikoh Supriyanti/RMOLJatim

Politik

Mulai Hari Ini, Atikoh Ganjar Sapa Masyarakat di 11 Kabupaten dan Kota di Jatim

MINGGU, 17 DESEMBER 2023 | 22:58 WIB | LAPORAN: ACHMAD RIZAL

Istri Calon Presiden Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo, Hj Siti Atikoh Supriyanti, mulai Minggu (17/12) hingga empat hari kedepan, safari menyapa masyarakat Jawa Timur.

Selama di Jawa Timur, Atikoh bakal bersilaturahmi dengan semua elemen masyarakat, mulai kalangan milenial, pegiat UMKM, kaum difabel, pemuka agama, dan lainnya, di 11 kabupaten/kota.

Cucu KH Hisyam A Karim, pendiri Pondok Pesantren PP Riyadlus Sholihin Kalijaran, Karanganyar, Purbalingga, itu mengawali safarinya dari Kota Madiun, lalu Kabupaten Madiun, Kabupaten Ponorogo, Kabupaten Trenggalek, Kabupaten Tulungagung, dan Kabupaten Blitar.


Alumnus Universitas Gadjah Mada Yogyakarta itu juga menyapa masyarakat di Kota Pasuruan, Kabupaten Sidoarjo, Kota Surabaya, Kabupaten Gresik, dan Kabupaten Lamongan.

Kegiatan Atikoh selama di Jawa Timur tak hanya dalam kemasan formal. Dia juga bakal menyerap aspirasi dan kebutuhan masyarakat secara langsung, melalui blusukan di sejumlah pasar.

Wakil Sekretaris Bidang Internal DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Hari Yulianto, mengatakan, kunjungan Atikoh akan dimulai di Pahlawan Street Center, 'Malioboro'-nya Kota Madiun.

Dikutip dari Kantor Berita RMOLJatim, di titik pertama itu, Atikoh diskusi bersama ratusan milenial Kota Pendekar.

"Agenda Bu Atikoh di Jawa Timur sangat padat, setiap hari beliau bergerak pukul 06.00 hingga 00.00, hingga 20 Desember 2023. Selama kunjungan, beliau berpesan agar tidak diberi batasan jarak dengan warga," jelas Hari, di Surabaya, Minggu.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya