Berita

Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, saat berada di IKN Nusantara/Istimewa

Politik

Akan Lanjutkan IKN, Gibran Pastikan Pertumbuhan Ekonomi di Kalimantan Naik

MINGGU, 17 DESEMBER 2023 | 06:23 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Calon wakil presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, memastikan pembangunan Ibukota Negara (IKN) Nusantara akan terus dilanjutkan. Sebab, IKN diyakini akan meningkatkan perekonomian khususnya di Kalimantan.

"Yang jelas dengan adanya pembangunan IKN, pertumbuhan ekonomi terutama di Kalimantan akan naik. Konektivitas, akses akan terbuka, dan nanti kita dorong terus ya biar IKN ini bisa membuka peluang kerja. Setuju semua ya Bapak/Ibu semua?" ujar Gibran saat menghadiri acara "Kalimantan Timur Bergerak" di Balikpapan Sport and Convention Center, Kaltim, Sabtu (16/12).

Gibran pun berterima kasih kepada masyarakat Kalimantan yang telah mendukung pembangunan IKN. Dia meminta agar pembangunan IKN dikawal bersama oleh seluruh masyarakat.


"Pokoknya IKN harus dilanjutkan," ucap putra sulung Presiden Joko Widodo itu.

Selain itu, Gibran juga berpesan kepada relawan, pendukung, dan Tim Kampanye Daerah (TKD) untuk tidak menanggapi jika ada fitnah hingga nyinyiran. Dirinya meminta agar relawan dan TKD tetap fokus hingga hari pemilihan pada 14 Februari 2024.

"Pokoknya kita santai saja, tetap fokus untuk nanti sampai pemenangan di 14 Februari nanti," tuturnya.

Lebih lanjut, Gibran berbicara tentang pentingnya ekonomi kreatif bagi anak muda. Untuk itu, dirinya mengajak sejumlah influencer ketika mengunjungi IKN Nusantara.

"Makanya tadi saya juga mengajak teman-temen influencer, temen-temen YouTuber, untuk ikut berkunjung ke IKN. Karena biar bagaimanapun, ke depan anak-anak muda ini yang akan menguasai ekonomi kreatif," tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya