Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Erick Thohir Pangkas Jumlah Komisaris dan Direksi Waskita Karya, Tunjuk Muhammad Hanugroho sebagai Dirut

SABTU, 09 DESEMBER 2023 | 11:43 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) mengalami perombakan jajaran komisaris dan direksi.

Melalui rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada Jumat (8/12), Menteri BUMN Erick Thohir meresmikan jajaran komisaris dan direksi baru Emiten konstruksi pelat merah tersebut.

Perubahan jajaran penting di internal emiten bersandi saham WSKT itu kemudian  diumumkan setelah selesai RUPSLB.


Dalam RUPSLB Jumat yang berlangsung di Gedung Waskita Heritage, Jakarta Timur, ada dua agenda yang dibahas. 
Pertama, Persetujuan atas Usulan Restrukturisasi Perseroan sebagaimana dimaksud dalam Peraturan Menteri Badan Usaha Milik Negara No. PER-2/MBU/03/2023 Tahun 2023 tentang Pedoman Tata Kelola dan Kegiatan Korporasi Signifikan Badan Usaha Milik Negara. Kedua, Perubahan Susunan Pengurus Perseroan.

Dikutip dari Bursa Efek Indonesia, berikut susunan baru komisaris dan direksi WSKT:

Komisaris Utama/Komisaris Independen: Heru Winarko
Komisaris Independen: Addin Jauharudin
Komisaris Independen: Muradi
Komisaris Independen: Muhamad Salim
Komisaris: T. Iskandar
Komisaris: Dedi Syarif Usman

Direktur Utama: Muhammad Hanugroho
Direktur Keuangan dan Manajemen Resiko: Wiwi Suprihatno
Direktur HCM, Pengembangan Sistem dan Legal: Ratna Ningrum
Direktur Pengembangan Bisnis: Rudi Purnomo
Direktur Operasi I dan Quality, Safety, Health, Environment: I Ketut Pasek Senjaya Putra
Direktur Operasi II: Dhetik Ariyanto

Erick Thohir menetapkan Muhammad Hanugroho sebagai Dirut, menggantikan Mursyid Suyadi yang sebelumnya mengisi posisi tersebut.

Mursyid sebenarnya belum genap setahun menjabat sebagai Direktur Utama Waskita Karya, setelah dia diangkat pada Mei 2023 lalu. Saat itu, perusahaan melakukan RUPS pasca Destiawan Soewardjono eks Dirut Waskita ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus korupsi.

Pemegang saham juga menghapus satu jabatan Komisaris, sehingga tersisa enam anggota Dewan Komisaris saja. Sebelumnya, WSKT memiliki tujuh orang Komisaris, termasuk Komisaris Utama.

Dengan penghapusan satu jabatan tersebut, pemegang saham lalu mencopot I Gede Made Kartikajaya, yang sebelumnya menduduki bangku Komisaris WSKT.

Tak hanya itu, pemegang saham juga menghilangkan jabatan Direktur Operasi III, yang sebelumnya dijabat oleh Warjo. Dengan penghapusan itu, maka Warjo tak lagi bergabung ke dalam susunan Dewan Direksi Waskita Karya.
Adapun total anggota Dewan Direksi Waskita Karya hanya enam orang saja, termasuk Direktur Utama.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

Bakamla Kirim KN. Singa Laut-402 untuk Misi Kemanusiaan ke Siau

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:40

Intelektual Muda NU: Pelapor Pandji ke Polisi Khianati Tradisi Humor Gus Dur

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:22

Gilgamesh dan Global Antropogenik

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:59

Alat Berat Tiba di Aceh

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:45

Program Jatim Agro Sukses Sejahterakan Petani dan Peternak

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:22

Panglima TNI Terima Penganugerahan DSO dari Presiden Singapura

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:59

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Mengawal Titiek Soeharto

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:25

Intelektual Muda NU Pertanyakan Ke-NU-an Pelapor Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:59

Penampilan TNI di Pakistan Day Siap Perkuat Diplomasi Pertahanan

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:42

Selengkapnya