Berita

Pembukaan Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, beberapa waktu lalu/Net

Sepak Bola

Sukses Gelar Piala Dunia U-17, Indonesia Berpeluang Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2025

KAMIS, 07 DESEMBER 2023 | 07:14 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kesuksesan Indonesia menggelar Piala Dunia U-17 akan berdampak positif di mata otoritas sepak bola dunia, FIFA. Bahkan, peluang menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 pada 2025 mendatang pun terbuka lebar.

Menurut pengamat sepak bola, Sigit Nugroho, salah satu faktor yang membuka peluang Indonesia untuk ditunjuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2025 adalah animo penonton yang cukup tinggi selama penyelenggaraan Piala Dunia U-17.

"Potensi Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2025 sangat besar. Ada beberapa aspek yang mendukung analisis ini. Pertama, aspek animo penonton. Selama Piala Dunia U-17, total penonton 514 ribu dari 44 laga atau 11.681 orang per pertandingan," kata Sigit Nugroho kepada awak media, Rabu (6/12).

"Jumlah ini melewati target FIFA, yakni 10.000 penonton per laga. Ini pun dengan pengelolaan yang di mata saya, jauh dari maksimal," imbuhnya.

Selain aspek animo penonton, Sigit Nugroho menilai dari segi infrastruktur Indonesia bisa bersaing dengan Qatar maupun negara-negara maju di Eropa.

"Kedua, dari aspek infrastruktur Indonesia hanya kalah dari Qatar dan negara-negara maju Eropa. Memang di Piala Dunia U-17 tempo hari masih ada insiden air menggenang, tapi itu karena curah hujan tinggi, dan FIFA pun tak menutup mata, ini masih (ada) kaitannya dengan politik," tutur Sigit.

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkapkan Indonesia berpeluang besar untuk maju sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2025 atau Piala Dunia U-17 2025-2029 mengingat kesuksesan yang telah ditunjukkan di Piala Dunia U-17 2023.

"Terima kasih Indonesia atas semua prestasi kita sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 yang telah mendapat apresiasi dunia. Berkat kesuksesan ini, kesempatan untuk mencalonkan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 pada 2025 dan Piala Dunia U-17 2025-2029 terbuka lebar. Dan Bismillah kita akan mencoba untuk mencalonkan diri bersama Singapura,” ujar Erick.

Pembukaan Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, beberapa waktu lalu/Net


Populer

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

Budi Arie Setiadi Ketar-ketir Gegara Dugaan Korupsi PDNS

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:35

Dugaan Korupsi PDNS Kominfo Diusut

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:28

Kader Gerindra Ajak Warga Manfaatkan Mudik Gratis

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:10

Penerima Bansos Minimal 10 Tahun Ber-KTP Jakarta

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:43

Ini Perjalanan Kasus Korupsi Abdul Ghani Kasuba

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:23

Mantan Gubernur Malut Abdul Ghani Kasuba Meninggal Dunia

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:02

Menko Airlangga Luncurkan Program Belanja di Indonesia Aja

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:43

Jokowi Bisa Bernasib Sama seperti Duterte

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:27

Sosok Brigjen Eko Hadi, Reserse yang Dipercaya Jabat Dirtipid Narkoba Bareskrim

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:01

Tak Ada Operasi Yustisi Pendatang di Jakarta Usai Lebaran

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:00

Selengkapnya