Berita

Gedung Putih/Net

Dunia

Putin Bakal Menang Jika Kongres AS Gagal Sepakati Bantuan untuk Ukraina

RABU, 06 DESEMBER 2023 | 13:14 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Kemenangan akan jatuh ke tangan Rusia jika Kongres Amerika Serikat gagal menyepakati pendanaan paket bantuan baru untuk Ukraina.

Peringatan mengerikan itu datang dari Gedung Putih yang disampaikan melalui surat resmi kepada Ketua DPR dari Partai Republik Mike Johnson, seperti dimuat The Defense Post pada Selasa (5/12).  

Direktur Anggaran Presiden Joe Biden, Shalanda Young mengatakan bahwa dalam surat tersebut pihaknya menegaskan waktu sudah hampir habis untuk memutuskan bantuan dana

Sebab, jika terus menunda maka upaya Ukraina mempertahankan kedaulatannya selama hampir dua tahun terakhir akan sia-sia.

"Memotong aliran senjata dan peralatan AS akan membuat Ukraina berlutut di medan perang, tidak hanya membahayakan keuntungan yang telah dicapai Ukraina, namun juga meningkatkan kemungkinan kemenangan militer Rusia," tegas Young.

Oleh sebab itu, kata Young, Presiden mendesak Kongres agar setuju memberikan paket keamanan nasional senilai 106 miliar dolar AS, yang akan didistribusikan tindak hanya untuk Ukraina tetapi juga untuk membantu Israel melawan Hamas.

Ukraina berusaha keras untuk meminta lebih banyak bantuan Barat ketika pasukan Rusia meningkatkan serangan di musim dingin setelah serangan balasan Kyiv gagal selama musim panas.

Namun Kongres AS belum bisa menetapkan pendanaan terbaru karena selama berbulan-bulan lumpuh akibat pertikaian Partai Republik, dengan anggota parlemen sayap kanan khususnya menentang bantuan lebih lanjut untuk Kyiv.

Pemimpin Mayoritas Senat AS dari Partai Demokrat Chuck Schumer mengatakan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky akan berbicara pada Selasa (5/12) secara virtual untuk pengarahan tertutup bagi para senator.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Sukses Amankan Pilkada, DPR Kasih Nilai Sembilan Buat Kapolri

Jumat, 29 November 2024 | 17:50

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Libatkan Ribuan Mahasiswa

Jumat, 29 November 2024 | 17:36

DPR Bakal Panggil Kapolres Semarang Imbas Kasus Penembakan

Jumat, 29 November 2024 | 17:18

Pemerintah Janji Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan

Jumat, 29 November 2024 | 17:06

Korsel Marah, Pesawat Tiongkok dan Rusia Melipir ke Zona Terlarang

Jumat, 29 November 2024 | 17:01

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik Bintang Tiga

Jumat, 29 November 2024 | 16:59

Dubes Najib Cicipi Menu Restoran Baru Garuda Indonesia Food di Madrid

Jumat, 29 November 2024 | 16:44

KPU Laksanakan Pencoblosan Susulan di 231 TPS

Jumat, 29 November 2024 | 16:28

Kemenkop Bertekad Perbaiki Ekosistem Koperasi Kredit

Jumat, 29 November 2024 | 16:16

KPK Usut Bau Amis Lelang Pengolahan Karet Kementan

Jumat, 29 November 2024 | 16:05

Selengkapnya