Berita

Presiden Uni Emirat Arab Mohamed bin Zayed Al Nahyan dan Raja Mohammed VI dari Maroko menandatangani perjanjian bilateral di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab pada Senin, 4 Desember 2023/Net

Dunia

Perkuat Hubungan Bilateral, Maroko dan UEA Teken 12 Perjanjian Kerjasama

RABU, 06 DESEMBER 2023 | 11:58 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Dalam upaya meningkatkan hubungan bilareral, Maroko dan Uni Emirat Arab (UEA) menandatangani 12 memorandum of understanding (MoU).

Mengutip laporan Kerajaan Maroko pada Rabu (6/12), MoU tersebut mencakup beberapa bidang, termasuk kemitraan investasi dalam proyek kereta kecepatan tinggi di Maroko dan investasi di sektor perairan, sektor energi, pertanian, dan sektor bandara.

Kesepakatan terbesar dalam sejarah kedua negara ditandatangani selama pertemuan Raja Maroko Mohammed VI bertemu ke Abu Dhabi dengan Presiden UEA Sheikh Mohamed bin Zayed Al-Nahyan di Abu Dhabi pada Senin (4/12).

Dalam kesempatan itu, para pemimpin berkomitmen untuk memperluas hubungan melalui kemitraan ekonomi aktif yang melayani kepentingan bersama, dan menghasilkan kemajuan dan kesejahteraan bagi kedua bangsa.

"Kedua Kepala Negara menekankan ambisi kedua negara bersaudara untuk membangun kemitraan ekonomi strategis bersama yang merintis di pasar regional dan internasional, khususnya di Afrika," ungkap laporan tersebut.

Kedua pihak juga sepakat untuk mendasarkan kerjasama pada prinsip-prinsip berikut.

Pertama, memberikan dorongan yang kuat dan diperbarui terhadap kemitraan, pembangunan ekonomi dan investasi antara kedua negara, sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku dan komitmen internasional mereka;

Kedua, memperhatikan kepentingan tertinggi dan kepentingan bersama kedua belah pihak, dengan tetap menjunjung tinggi rasa saling percaya dengan tujuan mencapai kerja sama yang konkret demi mengembangkan kepentingan bersama berdasarkan prinsip win-win.

Ketiga, mengaktifkan model kerja sama yang pragmatis dan inovatif sejalan dengan saling pengertian untuk mendukung dan melaksanakan proyek-proyek kualitatif, dengan memobilisasi dukungan keuangan melalui pembiayaan pemerintah-swasta dan kemitraan serta modal investasi.

Dalam laporan disebut bahwa Raja Maroko melakukan kunjungan kerja dan persaudaraan ke UEA pada 4 dan 5 Desember 2023 Atas undangan Presiden UEA.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya