Berita

Direktur Kelembagaan dan Layanan PT Jaminan Kredit Indonesia (Jamkrindo), Abdul Bari/Ist

Nusantara

Abdul Bari Sabet Penghargaan Top Next Leader 2023

SELASA, 05 DESEMBER 2023 | 23:06 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Direktur Kelembagaan dan Layanan PT Jaminan Kredit Indonesia (Jamkrindo), Abdul Bari dianugerahi penghargaan "Top Next Leaders 2023" oleh Majalah Infobank dalam acara yang diadakan di Four Seasons Hotel, Jakarta pada Selasa (5/12).

Abdul terpilih sebagai salah satu dari 200 Next Leaders yang paling berpengaruh di Indonesia dan menjadi role model bagi para pemimpin muda lainnya karena prestasinya yang gemilang dan dedikasinya yang tinggi.

Sebelum di Jamkrindo, pria kelahiran Subang, 29 September 1975 ini telah lama terjun di dunia profesional. Tercatat ia pernah menjabat sebagai General Manager di PT AXA Assistance Indonesia pada 2001 hingga 2014.


Abdul kemudian menjabat sebagai Dewan Komisaris pada Konsorsium Pelindo 1, Waskita Karya dan PP (PT Prima Multi Terminal) hingga 2015.

Baru kemudian di tahun 2015 Abdul bergabung di Jamkrindo sebagai Pranata Utama, lalu menjadi Sekretaris Perusahaan di tahun 2017, kemudian diangkat menjadi Direktur Kelembagaan dan Layanan di tahun 2022, dan menjabat hingga sekarang.

Selain menyabet penghargaan Top Next Leaders 2023, Abdul juga pernah meraih The Best Corporate Secretary dari Majalah BusinessNews berturut-turut selama tiga tahun (2020, 2021 dan 2022).

Di tahun 2020 Abdul juga dinobatkan dalam Top 40 PR Person oleh PR Indonesia, yang sebelumnya di tahun 2018 meraih penghargaan Insan PR Indonesia pada lembaga yang sama.


Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya