Berita

Polisi di TKP penembakan di sebuah halte bus Yerusalem pada Kamis, 30 NovemberĀ 2023/Net

Dunia

Penembakan di Halte Bus Yerusalem, Tiga Tewas dan 16 Terluka

KAMIS, 30 NOVEMBER 2023 | 21:23 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Aksi penembakan di halte bus Yerusalem yang dilakukan oleh dua pria bersenjata pada Kamis (30/11), mengakibatkan tiga orang tewas dan 16 lainnya terluka.

Layanan darurat Magen David Adom mengatakan salah satu korban adalah seorang wanita berusia 24 tahun.

Kemudian seorang pria berusia 73 tahun yang berada dalam kondisi kritis dinyatakan meninggal di Shaare Zedek Medical Center. Orang ketiga juga meninggal karena luka-lukanya.

Magen David Adom menyebut pihaknya telah mengevakuasi delapan korban yang terluka parah ke rumah sakit terdekat.

Menurut laporan Kepolisian Yerusalem Barat, para pelaku datang ke halte dengan membawa senjata api berupa pistol dan M16.

"Dua pria bersenjata kemudian melepaskan tembakan ke arah kerumunan warga sipil di terminal bus," kata polisi, seperti dimuat Al Jazeera.

Dikatakan bahwa pelaku merupakan penduduk Yerusalem Timur dan telah berhasil dilumpuhkan pasukan keamanan di dekatnya.

"Dua pria bersenjata itu juga dibunuh oleh polisi tak lama setelah melepaskan tembakan ke arah kerumunan," tambah laporan tersebut.

Rekaman kamera keamanan yang ditayangkan televisi Channel 12 Israel menunjukkan momen serangan tersebut.

Sebuah mobil berwarna putih terlihat berhenti di samping halte yang ramai. Dua pria kemudian keluar, senjata terhunus, dan berlari ke arah kerumunan saat orang-orang berhamburan. Tak lama kemudian para penyerang ditembak mati oleh polisi.

Insiden itu terjadi tepat ketika Israel dan Hamas sepakat untuk memperpanjang gencatan senjata hingga hari ketujuh, tak lama sebelum perjanjian tersebut berakhir.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya