Berita

Pemasangan Baliho pasangan Capres-cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar/Net

Politik

Baliho Kampanye Amin Kalah dengan Paslon Sebelah, Jubir Timnas: Anggaran Terbatas

RABU, 29 NOVEMBER 2023 | 12:15 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Penggunaan baliho dalam berkampanye masih dipandang sebagai salah satu cara yang efektif untuk mendapatkan simpati calon pemilih. Visualisasi baliho yang menarik diyakini akan memengaruhi opini publik untuk memberikan suaranya.

Nah, dari tiga kandidat capres-cawapres 2024, hanya pasangan nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar yang terlihat sangat jarang memanfaatkan baliho.

Baliho pasangan Amin itu terlihat sangat sedikit bila dibandingkan paslon nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dan pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD.


Menurut Jurubicara Timnas pemenangan Anies-Muhaimin (Timnas Amin), Surya Tjandra, minimnya baliho yang terpampang karena dana yang dimiliki pasangan Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu sangat terbatas.

"Anggaran terbatas, bahkan beberapa kawan inisiatif (bikin) gerakan pasang spanduk banner secara mandiri di seluruh negeri," kata Surya saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (29/11).

Tidak hanya baliho, kampanye pasangan capres-cawapres yang diusung Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera, dan Partai Kebangkitan Bangsa di media sosial tidak semasif pasangan sebelah.

"Kita tidak pakai buzzer, influencer kita kebanyakan dari rakyat sendiri, anak muda, profesional, bahkan dari kelompok disabilitas," pungkas Surya Tjandra.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

Bakamla Kirim KN. Singa Laut-402 untuk Misi Kemanusiaan ke Siau

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:40

Intelektual Muda NU: Pelapor Pandji ke Polisi Khianati Tradisi Humor Gus Dur

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:22

Gilgamesh dan Global Antropogenik

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:59

Alat Berat Tiba di Aceh

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:45

Program Jatim Agro Sukses Sejahterakan Petani dan Peternak

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:22

Panglima TNI Terima Penganugerahan DSO dari Presiden Singapura

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:59

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Mengawal Titiek Soeharto

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:25

Intelektual Muda NU Pertanyakan Ke-NU-an Pelapor Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:59

Penampilan TNI di Pakistan Day Siap Perkuat Diplomasi Pertahanan

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:42

Selengkapnya