Berita

Presiden Kolombia Gustavo Petro/Net

Dunia

Kecam Serangan di Gaza, Presiden Kolombia: Netanyahu Mirip Raja Gila

SENIN, 20 NOVEMBER 2023 | 15:53 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Kritik yang amat pedas kembali diutarakan Presiden Kolombia Gustavo Petro untuk Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu atas konflik mematikan di Gaza.

Petro memang dikenal sebagai sosok yang sangat mendukung perjuangan Palestina dan kerap mengecam Israel karena serangan brutalnya terhadap warga sipil di sana.

Dalam sebuah acara Pameran Buku Venezuela pada Minggu (19/11), Petro menyebut Netanyahu seperti orang gila yang membiarkan hampir 13 ribu warga sipil tewas dalam serangan yang membabi buta.

"Hari ini kita melihat orang gila yang bernama Netanyahu," kata Petro, seperti dimuat Anadolu Agency

Petro lebih lanjut menyamakan sikap Netanyahu seperti Raja Gila Yudea bernama Herodes yang dengan sewenang-wenang memerintahkan pembataian terhadap orang-orang tak berdosa.

"Netanyahu seperti Herodes yang sangat berkuasa dalam membunuh dan membunuh anak-anak di Bumi," ujar Petro.

Dia juga mengkritik Amerika Serikat karena mendukung perang Israel di Jalur Gaza.

"Mereka tidak menyadari bahwa mereka membunuh banyak orang, bahkan bayi," tambahnya.

Di forum-forum internasional, Petro kerap mendorong agar PBB segera mengakui Palestina sebagai negara yang sepenuhnya merdeka.

Sebagai langkah konkret di bawah pimpinan Petro, Kolombia bahkan berjanji untuk menghentikan pembelian senjata dari negara-negara yang menentang atau abstain dari resolusi PBB tentang gencatan senjata di Gaza.

Populer

Jejak S1 dan S2 Bahlil Lahadalia Tidak Terdaftar di PDDikti

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 14:30

Karangan Bunga untuk Ferry Juliantono Terus Berdatangan

Selasa, 22 Oktober 2024 | 12:24

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

UI Buka Suara soal Gelar Doktor Kilat Bahlil Lahadalia

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:21

Hikmah Heboh Fufufafa

Minggu, 20 Oktober 2024 | 19:22

Begini Kata PKS Soal Tidak Ada Kader di Kabinet Prabowo-Gibran

Minggu, 20 Oktober 2024 | 15:45

Promosi Doktor Bahlil Lahadalia dan Kegaduhan Publik: Perspektif Co-Promotor

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:56

UPDATE

Dukungan untuk Palestina, PKS Harap Sugiono Lanjutkan Keberanian Retno Marsudi

Kamis, 24 Oktober 2024 | 12:03

Bayern Digulung Barca 1-4, Thomas Mueller: Skor yang Aneh!

Kamis, 24 Oktober 2024 | 11:50

Jokowi Masih Terima Kunjungan Menteri Toleransi UEA di Solo

Kamis, 24 Oktober 2024 | 11:33

Pembekalan Menteri Prabowo ke Akmil Magelang Bakal Solidkan Kerja Kabinet

Kamis, 24 Oktober 2024 | 11:17

1.270 Personel Gabungan Kawal Demo Buruh Perdana di Era Prabowo-Gibran

Kamis, 24 Oktober 2024 | 11:08

Kemlu Rusia Alami Serangan Siber di Tengah KTT BRICS

Kamis, 24 Oktober 2024 | 11:04

Menang 1-0 atas Kuwait, Tim U-17 Indonesia Buka Peluang Lolos

Kamis, 24 Oktober 2024 | 10:52

SIS Olympics 2024 Momentum Satukan Keberagaman 3 Negara

Kamis, 24 Oktober 2024 | 10:47

Bawaslu Berharap Mahasiswa dan Kampus Berkontribusi Majukan Demokrasi Indonesia

Kamis, 24 Oktober 2024 | 10:45

Emas Antam Anjlok Goceng, Satu Gram Jadi Segini

Kamis, 24 Oktober 2024 | 10:36

Selengkapnya