Berita

Wakil ketua Komisi III DPR RI dari Fraksi Nasdem Ahmad Sahroni/Net

Politik

Sahroni dan Arteria Dahlan Adu Mulut Soal Bukti Ketidaknetralan Polri

RABU, 15 NOVEMBER 2023 | 17:52 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Wakil ketua Komisi III DPR RI dari Fraksi Nasdem Ahmad Sahroni sempat terlibat adu mulut dengan anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi PDIP Arteria Dahlan.

Momen itu terjadi saat rapat dengar pendapat antara Komisi III DPR RI dengan Polri yang dihadiri Kabaharkam Polri Komjen Pol Fadil Imran, di Gedung Nusantara II, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, pada Rabu (15/11).

Mulanya, anggota Komisi III RI Safaruddin menyampaikan catatan dugaan ketidaknetralan Polri menjelang Pemilu 2024. Dia menyoroti soal adanya dugaan polisi ikut bantu pasang baliho partai.

Seusai pemaparan, Sahroni selaku pimpinan Komisi III DPR meminta Safaruddin untuk menyertakan bukti agar tidak saling menuduh.

Mendengar pernyataan Sahroni, Arteria lantas membantah keterangan Sahroni.

“Pak Ketua bicara bukti nanti saja Pak Ketua. Saya minta Pak Ketua ini tertib dalam memimpin rapat komisi,” tegas Arteria.

“Ini kenapa ini?” timpal Sahroni.

“Nanti bukti-bukti lain hal, Pak,” jawab Arteria.

Sahroni lantas menjelaskan bahwa hal tersebut merupakan bagian dari hak pimpinan Komisi.

Sementara itu, menurut Arteria, bahwa pimpinan rapat hanya mengatur lalu lintas penyampaian.

“Anda baca tatib (tata tertib),” tegas Arteria.

Debat pun langsung berhenti ketika Sahroni mempersilahkan anggota Komisi III Benny K Harman untuk sampaikan pandangan.

Populer

Besar Kemungkinan Bahlil Diperintah Jokowi Larang Pengecer Jual LPG 3 Kg

Selasa, 04 Februari 2025 | 15:41

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

Prabowo Harus Pecat Bahlil Imbas Bikin Gaduh LPG 3 Kg

Senin, 03 Februari 2025 | 15:45

Bahlil Gembosi Wibawa Prabowo Lewat Kebijakan LPG

Senin, 03 Februari 2025 | 13:49

Jokowi Kena Karma Mengolok-olok SBY-Hambalang

Jumat, 07 Februari 2025 | 16:45

Pengamat: Bahlil Sengaja Bikin Skenario agar Rakyat Benci Prabowo

Selasa, 04 Februari 2025 | 14:20

Alfiansyah Komeng Harus Dipecat

Jumat, 07 Februari 2025 | 18:05

UPDATE

Dirjen Anggaran Kemenkeu Isa Rachmatarwata Punya Harta Rp38 Miliar

Sabtu, 08 Februari 2025 | 11:26

Harga Minyak Melonjak, Sanksi AS ke Iran Picu Gejolak Pasar Global

Sabtu, 08 Februari 2025 | 11:01

Ditetapkan Jadi Tersangka, Ini Peran Dirjen Kemenkeu Isa di Kasus Korupsi Jiwasraya

Sabtu, 08 Februari 2025 | 10:44

Hujan Deras Sabtu Dini Hari, 16 RT dan 4 Ruas Jalan di Jakbar Terendam Banjir

Sabtu, 08 Februari 2025 | 10:20

Harga Emas Antam Dibanderol Rp1,66 Juta per Gram Hari Ini

Sabtu, 08 Februari 2025 | 10:11

Rocky Gerung: Bahlil Bersalah Membuat Dua Orang Meninggal Dunia

Sabtu, 08 Februari 2025 | 09:51

PHK Massal Dimulai Senin, Ribuan Karyawan Meta Bakal Terima Paket Pesangon

Sabtu, 08 Februari 2025 | 09:38

Partai Golkar Hari Ini Gelar Rakernas, Dibuka Bahlil

Sabtu, 08 Februari 2025 | 09:36

Permintaan Aset Safe-Haven Meningkat, Harga Emas Terdongkrak

Sabtu, 08 Februari 2025 | 09:28

Bahlil Kalkulasi Subsidi LPG 3 Kg Tak Tepat Sasaran hingga Rp 26 Triliun

Sabtu, 08 Februari 2025 | 09:17

Selengkapnya