Berita

The Beatles/Net

Hiburan

Berkat Bantuan AI, The Beatles Segera Rilis Lagu Terakhir Now and Then

SABTU, 28 OKTOBER 2023 | 10:42 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Para penggemar band legendaris The Beatles akan segera dimanjakan dengan lagu terakhir yang sempat dinyanyikan keempat personelnya empat dekade silam.

Menurut informasi dari akun Instagram resmi The Beatles, lagu Now and Then akan dirilis pada 2 November berkat teknologi artificial intelligence atau AI yang sama yang digunakan untuk menyempurnakan audio pada film dokumenter Get Back karya Peter Jackson.

Personel The Beatles yang masih tersisa, Paul McCartney, sangat antusias dengan peluncuran lagu yang ia bawakan bersama Ringo Starr dan mendiang John Lennon serta George Harrison tersebut.


“Itu dia, suara John, sangat jernih,” kata Paul McCartney dalam sebuah pernyataan, seperti dikutip dari The Guardian, Jumat (27/10).

“Ini cukup emosional. Dan kami semua memainkannya, itu adalah rekaman asli Beatles. Di tahun 2023, untuk tetap menggarap musik Beatles, dan akan merilis lagu baru yang belum pernah didengar publik, menurut saya itu adalah hal yang menarik," katanya.

Now and Then ditulis dan dinyanyikan oleh Lennon pada akhir tahun 1970-an di rumahnya di gedung Dakota di New York City. Pada tahun 1994, istri Lennon, Yoko Ono, memberikan demo tersebut kepada McCartney dalam kaset berlabel “For Paul” yang juga menyertakan demo Lennon untuk Free As a Bird dan Real Love.

Sehari sebelum perilisan, The Beatles akan menayangkan dokumenter pendek lewat YouTube.

Dokumenter berdurasi 12 menit yang menampilkan wawancara sekaligus komentar dari McCartney, Starr, Harrison, Sean Ono Lennon, dan Peter Jackson akan berisi cerita di balik lagu terakhir The Beatles dengan berbagai tayangan eksklusif.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya