Berita

Adele?Net

Hiburan

Jadi Pecandu Sejak Usia 20 Tahun, Adele Putuskan Berhenti Minum Alkohol

JUMAT, 20 OKTOBER 2023 | 13:32 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Tidak ingin semakin jauh menjadi seorang pecandu, penyanyi sekaligus penulis lagu asal Inggris, Adele, menyatakan telah berhenti minum-minuman beralkohol.

Tampil di Colosseum di Caesars Palace pada Sabtu (14/10), Adele yang saat ini berusia 35 tahun mengungkapkan bagaimana ia menjadi pecandu alkohol selama lebih dari sepuluh tahun.

“Saya berhenti minum alkohol sekitar tiga setengah bulan yang lalu. Itu membosankan. Maksudku, aku hampir menjadi pecandu alkohol selama usia 20-an, tapi (saat i ni) aku sangat merindukannya," kata Adele, seperti dikutip dari The Guardian, Jumat (20/10).


“Jadi nikmatilah wiski asam Anda. Saya sangat, sangat cemburu," katanya kepada seorang penggemar.

Saat berbicara dengan Vogue pada tahun 2021, pelantun “Someone Like You” ini bercerita tentang perjuangannya meraih ketenaran dan mengatakan bahwa dia pernah mempertimbangkan untuk meninggalkan dunia musik.

“Saya menjadi sangat terkenal setelah Amy Winehouse (penyanyi dan pencipta lagu soul, jazz, dan R&B dari Inggris)  meninggal,” jelasnya, sambil menambahkan, “Dan kami menyaksikan dia meninggal tepat di depan mata kami.”

Adele menceritakan bahwa dia sendiri khawatir akan lepas kendali seperti Amy, yang meninggal karena keracunan alkohol di usia muda.

“Saya selalu memiliki hubungan yang sangat dekat dengan alkohol. Saya selalu terpesona dengan alkohol,” katanya kepada Vogue.

“Itulah yang menjauhkan ayahku dariku. Jadi saya selalu ingin tahu apa hebatnya hal itu," ujarnya.

Dalam wawancara tahun 2021 dengan Rolling Stone, Adele mengatakan dia sebelumnya berhenti minum selama enam bulan, karena lelah dengan kecemasan yang terus-menerus setelah pengumuman perceraiannya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya