Berita

Petugas keamanan Presiden Rusia Vladimir Putin yang diyakini membawa koper nuklir selama kunjungan ke Beijing, China/Net

Dunia

Putin Kedapatan Bawa Koper Nuklir Saat Kunjungan ke Beijing

KAMIS, 19 OKTOBER 2023 | 13:36 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden Rusia Vladimir Putin kedapatan membawa koper nuklir ketika mengunjungi Beijing, China baru-baru ini.

Sebuah rekaman video yang dirilis pada Rabu (18/10) menunjukkan Putin berjalan setelah melakukan pertemuan dengan Presiden China Xi Jinping. Ketika itu Putin didampingi oleh petugas keamanan, termasuk dua perwira Angkatan Laut Rusia berseragam yang masing-masing membawa koper.

Salah satu petugas diyakini membawa koper nuklir yang dikenal sebagai "Cheget". Koper tersebut menyimpan kode-kode yang digunakan untuk melakukan serangan nuklir.

Cheget dinamai dari Gunung Cheget di Pegunungan Kaukasus. Koper ini selalu ada di tangan presiden, namun jarang terekam.

“Ada koper-koper tertentu yang tanpanya perjalanan Putin tidak lengkap,” kata koresponden Kremlin dari kantor berita negara RIA, yang dikutip Reuters.

Pada dasarnya, koper tersebut merupakan alat komunikasi super aman yang menghubungkan presiden dengan petinggi militer dan pasukan roket. Koper ini memiliki jaringan komando Kazbek yang sangat rahasia. Kazbek mendukung sistem lain yang dikenal sebagai Kavkaz.

Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu juga memiliki koper nuklir, sama seperti Kepala Staf Umum Valery Gerasimov.

Tidak hanya di Rusia, Presiden Amerika Serikat juga memiliki koper semacam itu yang disebut sebagai "nuclear football".

Sebuah rekaman yang ditayangkan oleh saluran televisi Rusia Zvezda pada tahun 2019 menunjukkan apa yang diyakini sebagai koper nuklir.

Di dalamnya terdapat dua tombol perintah, yaitu tombol "luncurkan" berwarna putih dan tombol "batal" berwarna merah. Koper tersebut diaktifkan dengan kartu flash khusus.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya