Berita

Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka/Net

Politik

Ungguli Prestasi Jokowi di Solo, Gerindra: Gibran Layak Dampingi Prabowo

SELASA, 17 OKTOBER 2023 | 06:51 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka dinilai layak mendampingi Bakal Capres Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto.

Hal itu sebagaimana disampaikan Anggota Dewan Pakar Partai Gerindra, Bambang Haryo Soekartono kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin malam (16/10).

Menurut dia, prestasi Gibran memimpin Solo melebihi kepemimpinan Jokowi saat memimpin kota bersejarah tersebut.

“Kepemimpinan Mas Gibran di Solo jauh lebih baik dengan di era Pak Jokowi waktu memimpin Solo. Mas Gibran cukup layak jadi wakil (presiden)-nya Pak Prabowo,” ujar BHS akrab disapa.

Anggota Komisi V DPR periode 2014-2019 ini melihat kemajuan Kota Solo yang begitu pesat di bawah kepemimpinan Gibran.

“Dalam infrastruktur yang berkaitan dengan transportasi publik malah lebih baik dari Jakarta. Di halte-halte hub untuk bus sudah ada jadwalnya, bahkan murah dan tepat waktu,” terangnya.

“Konektivitas ke Bandara Adi Sumarmo dengan transportasi darat dan kereta api juga tertata dengan baik,” tambah dia.

Sambung Caleg Gerindra Dapil Jatim I itu, kondisi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di Solo juga semakin membaik.

“Mereka (UMKM) makin terdongkrak. Mereka dikasih stand-stand yang bagus di pasar. UMKM sangat diperhatikan, begitu juga permodalannya sangat diperhatikan,” ungkap BHS.

Tak hanya itu, lanjut BHS, Gibran juga memiliki concern dalam mengembangkan kebudayaan, khususnya wayang kulit dan wayang orang.

“Mas Gibran sangat perhatian dengan kebudayaan. Hampir setiap hari dipentaskan wayang di Taman Sriwedari, di mana pekerja seninya juga digaji oleh Pemkot,” bebernya.

“Dengan begitu, Solo menjadi center pariwisata yang menyaingi Yogya. Hotel-hotel juga berkembang pesat dan ini suatu kemajuan,” ungkapnya lagi.

Dengan catatan prestasi demikian, BHS menegaskan bahwa Gibran memiliki kemampuan dalam memimpin.

“Mas Gibran benar-benar bekerja untuk membangun dan mencitrakan kotanya,”  pungkas BHS.

Putra sulung Jokowi itu sudah bisa maju di Pilpres usai Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan permohonan uji materiil Pasal 169 huruf q UU 7/2017 tentang Pemilu. Peluang Gibran menjadi bakal cawapres semakin terbuka lebar.

Populer

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

Budi Arie Setiadi Ketar-ketir Gegara Dugaan Korupsi PDNS

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:35

Dugaan Korupsi PDNS Kominfo Diusut

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:28

Kader Gerindra Ajak Warga Manfaatkan Mudik Gratis

Sabtu, 15 Maret 2025 | 01:10

Penerima Bansos Minimal 10 Tahun Ber-KTP Jakarta

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:43

Ini Perjalanan Kasus Korupsi Abdul Ghani Kasuba

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:23

Mantan Gubernur Malut Abdul Ghani Kasuba Meninggal Dunia

Sabtu, 15 Maret 2025 | 00:02

Menko Airlangga Luncurkan Program Belanja di Indonesia Aja

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:43

Jokowi Bisa Bernasib Sama seperti Duterte

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:27

Sosok Brigjen Eko Hadi, Reserse yang Dipercaya Jabat Dirtipid Narkoba Bareskrim

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:01

Tak Ada Operasi Yustisi Pendatang di Jakarta Usai Lebaran

Jumat, 14 Maret 2025 | 23:00

Selengkapnya