Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Jepang Catat Rekor Suhu Terpanas dalam Sejarah

SELASA, 03 OKTOBER 2023 | 17:25 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Jepang mencatat rekor suhu terpanas dalam sejarah pada bulan September 2023. Tepatnya sejak Jepang mulai pencatatan 125 tahun yang lalu.

Badan Meteorologi Jepang pada Senin (2/10), suhu rata-rata bulan September yang terik itu 2,66 derajat Celcius lebih tinggi dari biasanya.

"Ini adalah angka tertinggi sejak dimulainya statistik pada tahun 1898," kata badan tersebut dalam sebuah pernyataan yang dikutip Channel News Asia.

Selama bulan September di seluruh Jepang, 100 dari 153 lokasi pengamatan memecahkan rekor suhu rata-rata, termasuk di Tokyo, dengan suhu tertinggi sepanjang masa sebesar 26,7 derajat Celcius, Osaka dengan 27,9 derajat Celcius, dan Nagoya dengan 27,3 derajat Celcius.

“Kalau ini bukan suhu tinggi yang tidak normal, saya tidak tahu apa itu,” kata pejabat badan cuaca, Masayuki Hirai.

Tahun ini diperkirakan akan menjadi tahun terpanas dalam sejarah umat manusia seiring dengan semakin cepatnya perubahan iklim. Negara-negara seperti Austria, Prancis, Jerman, Polandia dan Swiss masing-masing mencatatkan rekor suhu terpanas pada bulan September.

Otoritas cuaca Prancis, Meteo-France, mengatakan rata-rata suhu di negara itu pada bulan September akan berkisar 21,5 derajat Celcius, antara 3,5 derajat Celcius dan 3,6 derajat Celcius di atas periode referensi tahun 1991 hingga 2020.

Inggris juga telah menyamai rekor suhu terpanas di bulan September sejak pencatatan dimulai pada tahun 1884.

Copernicus Climate Change Service (C3S) Uni Eropa melaporkan suhu rata-rata global pada bulan Juni, Juli dan Agustus adalah 16,77 derajat Celcius.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya