Berita

Meme yang diposting Elon Musk pada Senin, 2 Oktober 2023/Net

Dunia

Lewat Platform X, Elon Musk Cemooh Bantuan AS ke Ukraina

SENIN, 02 OKTOBER 2023 | 13:50 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Gambar meme yang diunggah Elon Musk di platform X miliknya baru-baru ini menuai kontroversi.

Elon diduga mencemooh bantuan Amerika Serikat untuk Ukraina melalui meme tersebut.

Pasalnya, meme itu menampilkan wajah Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky yang diedit dengan photoshop dengan ekspresi tertekan dan urat leher serta kepala yang mengeras.

Belum lagi, caption yang ditulis dalam meme itu berbunyi “Saat ini sudah 5 menit dan Anda belum meminta bantuan satu miliar dolar".

Cuitan Musk di X pada Senin (2/10) tersebut telah dilihat oleh 19,4 juta orang pada saat artikel ini ditulis.

Bantuan AS untuk Ukraina telah menjadi topik kontroversial sejak Rusia pertama kali menginvasi negara itu pada Februari 2022.

Sebagian besar anggota Partai Demokrat dan Partai Republik konservatif tradisional lebih menyukai bantuan ke Ukraina, namun Partai Republik yang bersekutu dengan mantan presiden Donald Trump menentang.

Anggota Kongres dari Partai Republik bahkan mengancam akan menutup anggaran pemerintahan federal dan mengalokasikan dana bantuan Ukraina untuk memperkuat perbatasan AS-Meksiko.

Musk mendukung gagasan yang dibawa partai Republik, bahkan mengunjungi Texas baru-baru ini untuk menemui para imigran yang ditahan.

Kecil kemungkinannya jika Musk membuat meme anti-Ukraina itu sendiri, karena miliarder tersebut memiliki sejarah panjang dalam melihat lelucon di Twitter dan mempostingnya sebagai miliknya.

Hingga kini, Musk belum memberikan tanggapan terkait unggahan kontroversialnya tersebut.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya