Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

KFC Australia Hanya Terima Pembayaran Non Tunai, Restoran Lain Masih Pikir-pikir

KAMIS, 28 SEPTEMBER 2023 | 12:52 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Keputusan restoran cepat saji KFC di New South Wales, Australia untuk tidak lagi menggunakan uang tunai nampaknya belum akan diikuti oleh restoran sejenis lainnya dalam waktu dekat.

KFC merupakan jaringan restoran cepat saji besar pertama dan satu-satunya yang tidak menggunakan uang tunai di Australia. Mitra waralaba merek ayam goreng tersebut telah beralih ke sistem pembayaran tanpa uang tunai di sejumlah kecil toko di New South Wales.

Restoran pesaing sejenis di Australia, termasuk Macca's, Hungry Jack's, Domino's, dan Red Rooster mengaku belum ada niat untuk memberlakukan langkah serupa saat ini.

Seorang juru bicara McDonald's mengatakan kepada 9News bahwa merek burger global tersebut tidak memiliki rencana untuk beralih ke sistem non-tunai pada tahap ini.

Sementara merek ayam pesaing Red Rooster mengatakan mereka tidak berniat menerapkan sistem tanpa uang tunai dalam waktu dekat, meskipun ada langkah yang diambil oleh KFC.

Sementara itu restoran pizza Domino's mengatakan bahwa "penggunaan sistem non tunai saat ini bukan sesuatu yang ingin kami lakukan."

Hungry Jack's mengonfirmasi bahwa semua toko saat ini menerima uang tunai dan kartu, namun tidak berkomentar apakah merek tersebut akan beralih ke sistem pembayaran tanpa uang tunai dalam waktu dekat.

Sebelumnya, pelanggan KFC di Morrisset, New South Wales sangat marah setelah restoran langganan mereka beralih ke sistem pembayaran tanpa uang tunai.

Keputusan untuk menghilangkan pembayaran tunai juga memicu perdebatan online yang sengit di grup Facebook lokal, dengan beberapa kebingungan mengenai apakah bisnis diperbolehkan untuk menolak uang tunai sebagai bentuk pembayaran.

Meskipun beralih ke opsi pembayaran hanya dengan kartu mungkin merepotkan bagi sebagian orang, hal ini tidak ilegal.

Menurut Komisi Konsumen dan Persaingan Australia, toko berhak menolak uang tunai selama mereka mengatakannya dengan jelas kepada pelanggan.

KFC sebelumnya mengatakan kepada bahwa pilihan untuk menggunakan layanan non-tunai adalah kebijaksanaan mitra waralaba dan sejalan dengan persyaratan hukum.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya