Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Di Luar Perkiraan, Ekspor Thailand Surplus Hingga Ro 5,6 Triliun

KAMIS, 28 SEPTEMBER 2023 | 11:05 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Jumlah ekspor barang Thailand secara keseluruhan mengalami peningkatan signifikan pada Agustus. Bahkan, mencapai surplus terbesar untuk pertama kalinya dalam 11 bulan.

Menteri Perdagangan Thailand Kirati Ratchano mengatakan, ekspor Thailand bulan lalu meningkat sebesar 2,6 persen YoY sebesar 8,25 miliar baht (Rp 3,49 triliun).

"Ini merupakan pertanda baik, karena 10 bulan sebelumnya ekspor turun berturut-turut," ungkapnya, seperti dikutip dari Thai PBS World pada Kamis (28/9).


Kirati juga menyoroti pencapaian surplus perdagangan Thailand sebesar 0,36 miliar dolar AS (Rp 5,6 triliun). Lebih tinggi dibandingkan dengan perkiraan defisit sebesar 1,75 miliar dolar AS (Rp 27 triliun).

Di waktu yang sama, kata Kirati, impor Thailand justru mengalami penurunan hingga 12,8 persen menjadi 8,23 miliar baht (Rp 3,48 triliun).

Kirati menyebut kinerja ekspor Thailand pada Agustus lebih baik dibandingkan banyak negara di kawasan.

"India mencatat penurunan ekspor 6,9 persen, Taiwan minus 7,3 persen Korea Selatan minus 8,3 persen China minus 8,8 persen Singapura minus 12,6 persen , Malaysia minus 21,2 persen dan Indonesia minus 21,2 persen," ujarnya.

Dijelaskan Kirati, pemulihan ekspor Thailand disebabkan oleh peningkatan ekspor produk pertanian sebesar 4,2 persen.

Lebih lanjut, Kirati mengatakan, Ekspor ke pasar-pasar utama untuk bulan Agustus naik 2,3 persen.

"Ini mencakup peningkatan ekspor sebesar 21,7 persen ke Amerika, peningkatan ke Jepang sebesar 15,7 persen , dan peningkatan ke Tiongkok sebesar 1,9 persen," pungkasnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Pernyataan Eggi Sebut Akhlak Jokowi Baik jadi Bulan-bulanan Warganet

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:40

Senyum Walikota Madiun

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:19

Rapim Kemhan-TNI 2026 Tekankan Sishankamrata sebagai Kekuatan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:55

Legislator PKS Dorong Penyaluran KUR Pekerja Migran Tepat Waktu

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:35

Digiring ke Gedung KPK, Walikota Madiun Malah Minta Didoakan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:20

Bencana Menerjang, BUMN Datang

Senin, 19 Januari 2026 | 23:55

Polisi Bongkar Clandestine Lab Tembakau Sintetis Senilai Rp2 Miliar

Senin, 19 Januari 2026 | 23:37

Mantan Jubir KPK Ali Fikri Raih Gelar Doktor Hukum Unair

Senin, 19 Januari 2026 | 23:11

Napi Bebas Pakai Gawai di Lapas Bukan Kelalaian Biasa

Senin, 19 Januari 2026 | 23:02

Walikota Madiun Maidi Dkk Tiba di Gedung KPK, Sebagian Lewat Belakang

Senin, 19 Januari 2026 | 22:46

Selengkapnya