Berita

CEO Indonesia In Your Hand, Amiranto Adi Wibowo saat berkunjung ke Kantor Berita Politik RMOL pada Senin, 25 September 2023/RMOL

Bisnis

Jawab Keresahan Pengusaha Lokal, UKM BOX Hadir dengan Layanan Kirim-Simpan-Jual Barang ke Luar Negeri

SELASA, 26 SEPTEMBER 2023 | 09:52 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Mahalnya biaya logistik dan sewa gudang terus menjadi isu besar di kalangan UKM dan koperasi.

CEO Indonesia In Your Hand, Amiranto Adi Wibowo, mengatakan ia memiliki harapan untuk bisa membantu permasalahan ini lewat jasa layanan kargo udara yang dibangunnya, UKM Box. 

UKM Box yang baru diluncurkan pertengahan bulan ini, merupakan hasil kolaborasi antara marketplace Indonesia In Your Hand, Garuda Indonesia, dan Kementerian Koperasi. 

UKM Box hadir dengan menawarkan jasa pengiriman, penyimpanan dan pendistribusian produk lokal ke luar negeri. Kehadirannya  diharapkan mampu menjadi jawaban atas berbagai keresahan yang dihadapi oleh para pengusaha lokal yang ingin memasarkan produknya di luar negeri.

Amir mengungkapkan, UKM Box menyediakan layanan untuk memfasilitasi pengiriman produk menggunakan pesawat garuda ke seluruh dunia. 
Layanan tersebut dapat diakses oleh seluruh UKM lokal, baik yang sudah memiliki buyer ataupun yang belum, di luar negeri.

"Bagi yang sudah, kami ada layanan ekspres kargo, langsung kirim door to door. Sementara yang belum kami akan mengirimkan ke gudang kami di luar negeri," ujarnya.

Amir menjelaskan bahwa barang-barang itu dapat disimpan di gudang-gudang mereka di luar negeri dan pemasarannya akan dibantu oleh jaringan serta toko online yang dimiliki UKM Box.

"Untuk gudang, kami mempunyai tiga, yakni warehouse di Belanda dan gudang kecil di Spanyol dan Kanada. Kemudian untuk penjualan kami ada toko fisik di Spanyol, dan toko online di Belanda dan Kanada bekerjasama sama dengan marketplace yang terkenal di sana, seperti home decor, amazon," jelasnya.

UKM Box disebut Amir bisa melayani pengiriman via udara untuk berbagai jenis barang, seperti makanan ringan, rempah, kopi dan teh, fesyen, dekorasi rumah, kerajinan tangan, mebel, furniture dan lainnya.

Menurut Amir, prospek dari UKM Box sangatlah besar, terutama setelah pandemi berakhir, orang-orang akan banyak mencari produk untuk mengisi rumahnya.

"UKM Box akan mencari setiap saat berbagai barang yang dibutuhkan oleh end user di seluruh dunia. Kami bekerjasama dengan diaspora dan supply chain yang ada di Belanda maupun di Eropa untuk memasarkannya," paparnya.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Menteri PANRB Jangan Jadi Firaun Baru

Selasa, 11 Maret 2025 | 07:13

Kemenkeu Belum Rilis APBN 2025, Rocky Gerung: Ada Data yang Disembunyikan?

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:45

Kejar Sampai Banyumas, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Tambora

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:31

Gubernur Jateng Optimistis Capai Target Pangan 11 Juta Ton

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:16

Terlena Naturalisasi dan Tendangan Erick

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:01

Dijemput Paksa, Pengusaha Haji Alim Dijebloskan Kejari Muba ke Rutan Palembang

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:58

Impor Gula Vs Penghuni Usus

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:56

Kekayaan Menteri PU Dody Hanggodo di LHKPN, Sering Pakai Ikat Pinggang Hermes

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:51

LPH Quality Syariah Dukung BPJPH Jadikan Indonesia Pusat Halal Dunia

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:42

Buntut Penundaan Pelantikan, Ratusan CPPPK Banjarnegara Ancam Geruduk Jakarta

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:18

Selengkapnya