Berita

Pj Bupati Bangkalan, Arief M Edie, saat menemui para pengunjuk rasa/RMOLJatim

Nusantara

Hari Pertama Bertugas Langsung Didemo, Ini Janji Pj Bupati Bangkalan

SELASA, 26 SEPTEMBER 2023 | 05:17 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Baru sehari menjalankan tugas barunya atau hari pertama masuk kantor sebagai Penjabat (Pj) Bupati Bangkalan, Arief M Edie langsung disambut aksi unjuk rasa, pada Senin (25/9). Arief pun menemui massa aksi di depan gerbang Kantor Pemkab Bangkalan.

Korlap aksi, Abdurrahman Tohir mengungkapkan kondisi pemerintahan Bangkalan di era kepemimpinan Abdul Latif Amin Imron hingga Muhni, yang menyisakan sejumlah persoalan.

Di antaranya masalah hukum, fasilitas umum, pertanian, dan masalah sampah, serta angka kemiskinan belum berhasil ditekan. Dalam masalah hukum bahkan menyeret Abdul Latif Amin Imron bersama 5 kepala dinas hingga terjerat kasus korupsi.

Karena itu, dia berharap pemerintahan yang sekarang tidak mengulang kesalahan seperti pemerintahan sebelumnya.

"Mohon maaf, jika bapak seperti pemimpin-pemimpin sebelumnya, kami akan turun setiap hari," ujar Rahman, sapaan akrabnya, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Senin (25/9).

Dalam kesempatan itu, Arief menegaskan dirinya diberi tugas untuk memberi pelayanan kepada masyarakat.

Dia juga menegaskan tidak bisa membuat visi dan misi. Dia hanya akan melanjutkan program kerja dari pejabat sebelumnya. Kendati begitu, dia berjanji akan membantu kelancaran di semua lini untuk Bangkalan lebih baik.

Arief meminta kepada masyarakat agar menyampaikan aspirasi secara terstruktur dan tertib melalui ruang dialog tanpa melakukan demo.

"Seperti ini akan menggangu di medsos. Medsosnya akan tampil, Bangkalan tidak nyaman. Orang akan enggan datang ke Bangkalan," tegasnya.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya