Berita

Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Satake Bayu Setianto/Net

Presisi

Polda Jateng: Waspadai Paham Radikal dan Terorisme Jelang Pemilu 2024

JUMAT, 22 SEPTEMBER 2023 | 14:53 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Sosialisasi dan imbauan kepada masyarakat terkait bahaya penyebaran paham radikal dan potensi aksi terorisme digencarkan Polda Jawa Tengah menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Satake Bayu Setianto berharap masyarakat turut berperan aktif mengawasi dan melaporkan aktivitas mencurigakan. Hal ini dinilai sebagai salah satu kunci dalam memitigasi ancaman tersebut.

"Kita harus bersinergi dan waspada, membangun pertahanan bersama terhadap paham radikal dan terorisme yang dapat mengganggu stabilitas negara,"  ujar Kombes Satake Bayu diberitakan Kantor Berita RMOLJateng, Jumat (22/9).

Edukasi terhadap masyarakat mengenai potensi individu atau kelompok yang dimungkinkan terafiliasi dalam kegiatan radikalisme atau terorisme penting dilakukan.

"Masyarakat diharapkan dapat mengenali indikasi kelompok yang terafiliasi jaringan terorisme dan cepat melaporkan kepada pihak berwenang," tambahnya.

Ia juga menegaskan, Polda Jateng berkomitmen memberikan perlindungan dan menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2024. Selain itu, sinergi aparat keamanan dan masyarakat merupakan pondasi kokoh dalam menciptakan lingkungan aman dan kondusif.

"Inisiatif ini merupakan bagian dari strategi preventif Polda Jateng untuk memastikan Pemilu 2024 berlangsung dengan aman dan lancar," tutupnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya