Berita

Ketua DPP Partai Nasdem, Effendy Choirie alias Gus Choi/Ist

Politik

Gus Choi Sarankan Para Bacapres Tampil Khotbah dan Disiarkan Televisi

KAMIS, 14 SEPTEMBER 2023 | 08:58 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Usai bakal calon presiden (Bacapres) PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo tampil di tayangan azan magrib di stasiun televisi swasta, semua Bacapres juga diharapkan untuk tampil khotbah di televisi.

Hal itu disarankan Ketua DPP Partai Nasdem, Effendy Choirie alias Gus Choi di acara program Catatan Demokrasi TV One berjudul "Heboh! Ganjar di Tayangan Azan, Politik Identitas Jadi Gunjingan", Selasa (12/9).

Gus Choi mengatakan, jika tampilnya Ganjar di tayangan azan tidak mau disebut sebagai politik identitas, maka nantinya jika Bacapres Anies Baswedan juga tampil berkhotbah di masjid, maka juga tidak boleh disebut sebagai politik identitas.


"Ini menjadi pelajaran, karena itu kelompoknya Mas Ganjar, jangan mudah mengecap orang lain politik identitas. Nanti suatu saat, Anies kita tampilkan khotbah di Masjid, disiarkan langsung di televisi, jangan mudah dicap ini sebagai politik identitas," ujar Gus Choi seperti dikutip Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (14/9).

Bahkan, Gus Choi menyarankan agar semua Bacapres tampil berkhotbah di televisi agar masyarakat mengetahui kemampuan calon pemimpinnya.

"Kalau perlu yang akan datang, semua capres capres ini ditampilkan khotbah, lalu syarat-syarat khotbah itu kan ada dalil Al-Qur'an, hadis ya kan, bahasa arab, nah ini sekalian, sekalian supaya clear. Rakyat itu tau persis siapa sesungguhnya yang memang relevan untuk menjadi pemimpin Indonesia," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya